Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar Harga Motor Matik Murah Yamaha di Jawa Tengah per September 2021

Kompas.com - 10/09/2021, 11:26 WIB
Arif Nugrahadi,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

SOLO, KOMPAS.com - Sepeda motor matik banyak diminati di Indonesia. Terbukti motor dengan jenis ini banyak dijumpai di jalan raya.

Dengan tingkat mobilitas yang tinggi, beberapa orang lebih memilih menggunakan motor matik sebagai kendaraan harian. Kendaraan jenis ini dipilih karena memiliki tingkat penggunaan yang tidak terlalu rumit dan ergonomis.

Baca juga: Sepupu Jauh Honda Vario 125 Resmi Meluncur

Pengguna motor matik cukup hanya memainkan gas dan rem untuk penggunaanya. Sedangkan untuk motor dengan jenis lain, pengendara harus memindahkan gigi dan ada yang harus memegang tuas kopling.

Selain penggunaanya yang mudah, motor matik juga memiliki tempat penyimpanan yang cukup banyak dan lega. Beberapa motor matik dilengkapi dengan kapasitas bagasi besar untuk menampung barang bawaan pengendara.

Yamaha Gear 125 KOMPAS.com/Gilang Yamaha Gear 125

Motor jenis matik kini juga semakin banyak modelnya dari berbagai pabrikan. Pilihan mesin juga bermacam-macam mulai dari mesin kecil hingga yang menawarkan kapasitas mesin besar.

Teknologi yang digunakan juga semakin canggih sperti pengggunaan sistem kunci keyless dan beberapa perangkat teknologi canggih untuk menunjang keamanan berkendara.

Baca juga: Pekan Ini, Ganjil Genap di Puncak Bogor Berlanjut, Mulai Jumat hingga Minggu

Salah satu produsen kendaraan bermotor di Indonesia yang mengeluarkan motor matik, yakni Yamaha. Produsen asal Jepang tersebut memiliki pilihan skuter matik dengan kelas entry level dan juga skutik besar yang disebut dengan Maxi skuter.

Menilik motor matik entry level keluaran Yamaha, ada beberapa pilihan yang dapat dipinang antara lain Lexi, Mio M3, Mio Z, Mio S, Fino, Fre Go, X-Ride, dan juga Gear.

Yamaha Fino 125 SportyFoto: Yamaha Yamaha Fino 125 Sporty

Salah satu tenaga penjual diler Yamaha di Solo, Jawa Tengah mengatakan, untuk harga motor Yamaha di Jawa Tengah masih belum mengalami perubahan jika dibandingkan dengan bulan sebelumnya.

Baca juga: Bikin Heboh, Ada Kijang Masuk Bengkel Toyota

"Untuk harga bulan September masih sama, belum ada perubahan, tapi kalau potongan harga tiap diler masih ada. Disini ada potongan harga matik sampai Rp 1 juta mas untuk pembelian tunai," kata salah satu tenaga penjual di diler Yamaha Solo, Jawa Tengah kepada Kompas.com, Kamis (9/9/2021).

Untuk lebih lengkapnya, berikut harga motor matik entry level Yamaha di Jawa Tengah dan Yogyakarta untuk September 2021;

Yamaha Mio M3 Spoke harga Rp 16.650.000
Yamaha Mio M3 CW harga Rp 17.550.000
Yamaha Gear 125 harga Rp 17.950.000
Yamaha Gear 125 S harga Rp 18.550,000
Yamaha Fino Premium 125 harga Rp 20.000.000
Yamaha Fino Grande 125 harga Rp 21.050.000
Yamaha Fino Sporty 125 harga Rp 20.000.000
Yamaha Free Go harga Rp 20.175.000
Yamaha Free Go S harga Rp 21.775.000
Yamaha Free Go S ABS harga Rp 24.175.000
Yamaha X-Ride harga Rp 19.575.000
Yamaha Lexi VVA SSS harga Rp 22.500.000
Yamaha Lexi S VVA SSS harga Rp 25.500.000
Yamaha Lexi ABS harga Rp 28.050.000

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com