Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Harga Baru Toyota Avanza di Jawa Tengah per Agustus 2021

Kompas.com - 08/08/2021, 18:21 WIB
Arif Nugrahadi,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

SEMARANG, KOMPAS.com - Peraturan mengenai diskon Pajak Penjualan atas Barang Mewah (PPnBM) 0 persen resmi diperpanjang oleh Pemerintah hingga Agustus 2021.

Regulasi ini tertuang dalam Peraturan Menteri Keuangan Nomor 77/PMK.010/2021, yang resmi diundangkan pada 30 Juni 2021. Kebijakan ini pun mengubah skema PPnBM DTP melalui penerbitan Peraturan Menteri Keuangan Nomor 31/PMK.010/2021.

Baca juga: Hasil Kualifikasi MotoGP Styria, Jorge Martin dan Francesco Bagnaia Pastikan Ducati di Barisan Depan

Adapun skema pemberian diskon pajak kendaraan baru, yakni 100 persen dari PPnBM yang terutang untuk Masa Pajak April 2021 sampai dengan Masa Pajak Mei 2021.

Kemudian 100 persen dari PPnBM yang terutang untuk Masa Pajak Juni 2021 sampai dengan Masa Pajak Agustus 2021.

Ilustrasi sewa Toyota Avanzajejakpiknik.com Ilustrasi sewa Toyota Avanza

Selanjutnya, 25 persen dari PPnBM yang terutang untuk masa Pajak September 2021 sampai dengan Masa Pajak Desember 2021.

Dengan demikian, maka bulan ini merupakan bulan terahir pemberian insentif pajak penjualan atas barang mewah (PPnBM) untuk mobil baru dengan kapasitas kurang dari atau sama denga 1.500 cc.

Baca juga: Ambulans Kosong Bolehkah Dapat Prioritas di Jalan? Begini Aturannya

PT Toyota Astra Motor (TAM) merupakan salah satu pabrikan yang menerima insentif pajak PPnBM. Salah satu produk yang juga mendapatkan insetif pajak yakni mobil sejuta umat Toyota Avanza.

Salah satu tenaga penjual di diler Nasmoco Toyota Semarang saat dikonfirmasi redaksi Kompas.com melalui pesan singkat, Sabtu (7/8/2021) mengatakan, untuk harga bulan Agustus masih sama dengan bulan sebelumnya. Belum ada perubahan harga Toyota Avanza di Jawa Tengah.

Toyota Avanza ModifikasiKOMPAS.com/Setyo Toyota Avanza Modifikasi

Harga Toyota Avanza di Jawa Tengah paling mahal dibanderol Rp 239,5 juta untuk tipe tertingginya yakni Avanza Veloz 1.5 transmisi otomatis. Sedangkan untuk tipe terendahnya Avanza 1.3 E STD transmisi manual dibanderol Rp 192,2 juta.

Baca juga: Vinales Sudah Dapat Tim Baru buat MotoGP 2022

Untuk lebih lengkapnya, berikut harga Toyota Avanza OTR Jawa Tengah dengan diskon PPnBM 0 persen Agustus 2021.

Avanza 1.3 E STD M/T harga Rp 192,2 juta
Avanza 1.3 E STD A/T harga Rp 202,2 juta
Avanza 1.3 E M/T harga Rp 193,3 juta
Avanza 1.3 E A/T harga Rp 203,5 juta
Avanza 1.3 G M/T harga Rp 211,1 juta
Avanza 1.3 G A/T harga Rp 221 juta
Avanza Veloz 1.3 M/T harga Rp 217,4 juta
Avanza Veloz 1.3 A/T harga Rp 227,5 juta
Avanza Veloz 1.5 M/T harga Rp 229,2 juta
Avanza Veloz 1.5 A/T harga Rp 239,5 juta

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com