Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Masih Ingat Kaze, Nostalgia Motor Bebek Kawasaki yang Ada di Indonesia

Kompas.com - 15/07/2021, 13:01 WIB
Donny Dwisatryo Priyantoro,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kawasaki saat ini lebih fokus mengembangkan motor sport, baik itu naked, full fairing, adventure, trail, dan lainnya. Namun, Kawasaki sempat juga memasarkan motor bebek di Indonesia.

Sebelum motor sport diminati, masyarakat lebih duluan tertarik dengan motor bebek. Maka itu, Kawasaki pun juga mencoba memenuhi kebutuhan konsumen pada saat itu.

Baca juga: Beda Perlakuan Kick Starter pada Motor Bebek, Sport, dan Skutik

Berikut ini deretan motor bebek yang pernah dipasarkan di Indonesia:

1. Kawasaki Binter Joy

Kawasaki Binter JoyDok. OLX Kawasaki Binter Joy

Motor bebek yang satu ini sudah sangat langka. Sebab, motor ini merupakan motor bebek pertama yang dipasarkan Kawasaki di Indonesia. Meluncur pada 1983, Binter Joy dibekali mesin berkapasitas 85 cc.

Saat itu, Binter Joy lebih unggul dari kompetitornya, karena sudah menggunakan CDI dan transmisi 4-percepatan. Sedangkan para rivalnya, masih mengandalkan platina dan transmisi 3-percepatan.

Namun demikian, Binter Joy kurang diminati karena konsumen kesulitan mencari suku cadangnya.

Baca juga: Cek Harga Motor Bebek Juni 2021 Setelah Lebaran

2. Kawasaki Kaze

Kawasaki KazeDok. Motorplus-online.com Kawasaki Kaze

Kaze pertama kali diluncurkan pada 1995 dan jadi motor bebek pertama yang menggunakan mesin berkapasitas 112 cc. Sedangkan kompetitornya saat itu, masih bermain di kelas 100 cc dan 105 cc.

Selain itu, terdapat beberapa fitur unggulan lainnya, seperti keran bensin, speedometer yang menampilkan gear position, dan lainnya.

Selain Kaze, ada juga varian lainnya, yakni Kaze R (1996), Kaze 115 VR (1997-2005), Kaze R 125 (2005), Kaze ZX-130 (2005-2009), dan Kaze Zone (2007).

3. Kawasaki Blitz

Kawasaki BlitzDok. Kaskus Kawasaki Blitz

Kawasaki meluncurkan Blitz pada pertengahan 1990-an. Motor bebek ini hadir dengan dua varian, Blitz R dan Blitz VR. Dapur pacunya dibekali mesin berkapasitas 112 cc, SOHC, silinder tunggal, 4-langkah.

Pada masanya, motor bebek ini termasuk motor yang dijual terjangkau, tapi memiliki performa mesin yang cukup andal. Namun, Blitz tidak memiliki citra yang cukup mengena di hati masyarakat dan kalah dengan kompetitornya.

Baca juga: Benarkah Belajar Mengendarai Motor Lebih Baik Mulai dari Motor Bebek?

4. Kawasaki Blitz Joy

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com