JAKARTA, KOMPAS.com - Mengikuti kebijakan pemerintah, Wuling Motors ikut memperpanjang pemberian relaksasi diskon PPnBM 100 persen untuk seri Confero hingga Agustus 2021.
Dengan demikian, harga Confero yang baru saja meluncur di awal Juni ini turun menjadi Rp 146,3 juta dari sebelumnya Rp 150,8 juta. Sedangkan untuk Confero S dipasarkan mulai dari Rp 169,8 juta.
Bila dibandingkan dengan Toyota Calya yang jadi mobil murah ramah lingkungan alis LCGC, harga Confero masih lebih murah dari versi Calya 1.2 E Manual.
Baca juga: Mengulik Fitur IoV di Wuling Almaz RS
Tak hanya keluarga Confero saja, Wuling juga memberikan subsidi PPnBM mandiri untuk beberapa jajaran produknya. Mulai dari Almaz RS, seri Almaz, dan seri Contez CT yang besarannya diklaim sesuai dengan kebijakan pemerintah.
Brand and Marketing Director Wuling Motors mengatakan, pemberian subsidi PPnBM dilakukan untuk memudahkan pelanggan dalam memiliki produk Wuling dan berkontribusi dalam pemulihan ekonomi nasional.
"Kami menyambut baik kebijakan PPnBM yang kembali berlaku sepenuhnya. New Confero dan New Confero S merupakan lini produk Wuling yang termasuk ke dalam program tersebut dan telah mendapat respon positif selama relaksasi PPnBM berlangsung hingga Mei lalu," ucap Michael dalam keterangan resminya, Sabtu (26/6/2021).
Seperti diketahui, Wuling baru saja menyegarkan Confero varian termurah pada awal bulan lalu. Mobil ini hadir dengan beberapa pembaruan, yakni gril depan menggunakan nuansa hitam, serta lampu utama bertema smoky.
Dari segi kapasitas, Confero mengusung kabin lega yang mampu mengakomodasi 8 penumpang dan telah dilengkapi double blower, pengingat seatbelt, dan electric power steering.
Baca juga: Cuma di Bali, DFSK Super Cab Naik Kelas Pakai Audio Android
Untuk Confero S sendiri punya tampilan yang lebih atraktif dari model biasanya. Sementara untuk kabin, tersedia dalam pilihan kapasitas tujuh dan delapan penumpang yang juga dilengkapi perangkat kenyamanan dan keselamatan.
"Kami juga memberikan subsidi PPnBM untuk lini produk lain yakni Almaz RS, Almaz dan Cortez Series. Langkah ini merupakan bentuk kontribusi dan dukungan Wuling dalam pemulihan perekonomian Indonesia untuk bangkit dari masa pandemi," kata Michael.
Berikut daftar lengkap harga subsidi PPnBM dari pemerintah dan Wuling untuk DKI Jakarta ;
- Confero
New Confero Rp 146.300.000
New Confero S Type C Lux Rp 169.800.000
New Confero S Type C Lux+ Rp 171.800.000
New Confero S Type L Lux Rp 180.800.000
New Confero S Type L Lux+ Rp 182,800,000
New Confero S Type L ACT Lux Rp 189.300.000
New Confero S Type L ACT Lux+ Rp 191.300.000
- Almaz RS
Almaz RS EX 5-seater Rp 365.800.000 Disubsidi Rp 350.800.000
Almaz RS EX 7-seater Rp 375.800.000 Disubsidi Rp 360.300.000
Almaz RS Pro 7-seater Rp 395.800.000 Disubsidi Rp 379.800.000
- Almaz Series
Almaz Smart Enjoy 6MT 7-seater Rp 269.800.000 Disubsidi Rp 257.300.000
Almaz Smart Enjoy CVT 7-seater Rp 285.800.000 Disubsidi Rp 272.800.000
Almaz Exclusive 5-seater Rp 335.800.000 Disubsidi Rp 320.800.000
Almaz Exclusive 7-seater Rp 345.800.000 Disubsidi Rp 330.800.000
- Cortez CT Series
Cortez CT S 6MT Rp 213.800.000 Disubsidi Rp 203.800.000
Cortez CT S CVT Rp 233.800.000 Disubsidi Rp 222.800.000
Cortez CT C 6MT Rp 242.800.000 Disubsidi Rp 230.800.000
Cortez CT C CVT Rp 259.800.000 Disubsidi Rp 247.300.000
Cortez CT L CVT Rp 294.800.000 Disubsidi Rp 281.800.000
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.