Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 17/06/2021, 11:22 WIB
Donny Dwisatryo Priyantoro,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Sepeda motor zaman sekarang sebagian besar sudah mengadopsi teknologi injeksi. Salah satu keunggulan teknologi ini adalah sudah dilengkapi sistem diagnosa mandiri.

Sistem tersebut berguna untuk memudahkan pengguna atau mekanik dalam mendeteksi gangguan atau masalah pada motor, baik pada kelistrikan atau mesinnya.

Saat gangguan atau masalah terjadi pada motor, lampu indikator Malfunction Indicator Lamp (MIL) akan menyala secara berkedip. Kedipan tersebut merupakan kode yang memiliki arti tertentu. Biasanya, kode yang diberikan berupa kedipan lampu dalam jumlah tertentu.

Baca juga: Benarkah Deteksi Kerusakan Motor Injeksi Lebih Mudah Dibanding Karburator?

Technical Service Division PT Astra Honda Motor Endro Sutarno mengatakan, lampu indikator MIL pada kendaraan honda dimaksudkan untuk mempermudah mekanik dalam mendeteksi masalah pada kendaraan Honda.

Lampu indikator malfungsi atau Malfunction Indicator Lamp pada speedometer motor HondaDok. AHM Lampu indikator malfungsi atau Malfunction Indicator Lamp pada speedometer motor Honda

"Biasanya ada beberapa tipe nyala, nyala terus, atau berkedip. Pada saat berkedip ada jumlah kedipan yang merupakan kode kegagalan, nah melalui indikasi tersebut pemeriksaan dilakukan," kata Endro, kepada Kompas.com, beberapa waktu lalu.

Pada panel instrumen atau speedometer, terdapat lampu indikator yang disebut dengan engine check. Kedipan lampu pada indikator tersebut memiliki makna yang berbeda pada setiap merek kendaraan.

Normalnya, lampu indikator engine check ini akan menyala sekitar dua detik pada saat pertama kali motor dihidupkan. Tapi, saat ada kerusakan, lampu indikator akan berkedip secara terus menerus.

Baca juga: Benarkah Motor Injeksi Tak Boleh sampai Kehabisan Bensin?

Kedipan MIL pun terdapat dua jenis, yaitu kedipan cepat yang berlangsung selama 0,3 detik dan kedipan panjang yang berlangsung selama 1,3 detik. Dalam mendeteksi kedipan MIL, untuk satu kedipan panjang akan dihitung sama seperti 10 kedipan cepat. Lalu untuk satu kedipan cepat akan dihitung 1.

Berikut adalah indikator permasalahan motor dideteksi dari kedipan MIL pada kendaraan Honda:

A. 1 Kedipan
Hal ini menunjukan potensi gangguan pada area sistem sensor atau Manifold Absolute Pressure (MAP) yang mendeteksi tingkat kevakuman pada intake manifold. Bila tidak segera diatasi akan menimbulkan akselerasi kurang baik dan performa mesin pun tidak maksimal pada putaran atas.

B. 7 Kedipan
Hal ini menunjukan potensi gangguan pada area sistem sensor temperatur mesin atau biasa disebut Engine Coolant Temperature (ECT) Atau Engine Oil Temperature (EOT). Akibat dari hal ini dapat membuat mesin agak susah dihidupkan pada saat mesin kondisi dingin.

C. 8 Kedipan
Hal ini menunjukan potensi gangguan pada area sistem sensor throttle position (TP), bila dibiarkan maka mesin akan mudah mati dan akselerasi pun tidak maksimal.

Bengkel Honda AHASSFoto: Wahana Bengkel Honda AHASS

D. 9 Kedipan
Menunjukan potensi gangguan pada area sistem sensor Intake Air Temperature (IAT). Akibat yang ditimbulkan performa mesin tidak maksimal, mudah mati, emisi gas buang yang dihasilkan pun tidak bagus.

E. 11 Kedipan
Hal ini menunjukan potensi gangguan pada area sistem sensor kecepatan sehingga indikator speedometer tidak berfungsi atau bila telah menggunakan fitur Idling Stop System (ISS) tidak akan berfungsi.

F. 12 Kedipan
Hal ini menunjukan potensi gangguan pada area sistem injector sehingga sepeda motor tidak bisa dinyalakan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com