Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baze Siapkan Motorhome Baru dengan Basis Toyota HiAce

Kompas.com - 07/05/2021, 16:01 WIB
Muhammad Fathan Radityasani,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

BOGOR, KOMPAS.com – PT Bahana Selaras (Baze) merupakan salah satu pionir dalam melakukan modifikasi interior kendaraan. Modifikasinya pun beragam, mulai dari luxury, sampai membuat motorhome.

Baze memperkenalkan motorhome dengan basis Toyota HiAce pada tahun 2018 dan dipamerkan di GIIAS 2018.

Baze juga mengklaim menjadi yang pertama melakukan modifikasi motorhome pada HiAce di Indonesia.

Konsep interiornya, dari HiAce yang bisa memuat 13 bangku, diubah total dan diganti dengan bangku lipat yang bisa diatur posisinya.

Selain itu, jika semua bangku dibuka, bisa dijadikan kasur untuk pemilik mobil beristirahat ketika sedang piknik di alam terbuka.

Baca juga: Kenapa All-New Honda CB150R Masih Pakai Gaya Lama?

Motorhome buatan BazeDOK. BAZE Motorhome buatan Baze

“Pada pameran GIIAS saat itu yang berminat banyak, cuma yang jadi buat hanya satu. Tahun 2019 ada satu lagi yang pesan. Baru saat pandemi di tahun 2020, pemesanan naik dan kita sudah bikin empat unit yang sama,” ucap Bari kepada Kompas.com, Rabu (5/5/2021).

Bari mengatakan, di masa pandemi orang-orang sudah jarang pergi ke mal dan ada juga yang beralih jalan-jalan ke hutan atau outdoor. Selain itu tren motorhome ini akan besar juga di masa depan di Indonesia.

Kemudian untuk tahun 2021, tepatnya bulan Juli, Baze akan meluncurkan motorhome yang sepenuhnya berbeda dengan yang sudah dibuat Baze sebelumnya. Karena dari enam unit yang dikirim ke pelanggan, komposisi kabinnya kurang lebih sama.

Baca juga: Bus PO Haryanto Tabrak Truk di Gerbang, Kenapa Bus Rawan Rem Blong?

Motorhome buatan BazeDOK. BAZE Motorhome buatan Baze

“Nanti bertepatan acara Camper Van Indonesia (CVI) di Bali bulan Juli, kita akan meluncurkan motorhome yang cukup unik buat dipamerkan di acara tersebut,” kata Bari.

Untuk basisnya, Bari mengatakan masih menggunakan Toyota HiAce, cuma bagian dalamnya sangat berbeda. HiAce sendiri menurut Bari secara dimensi paling pas untuk dijadikan motorhome.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau