Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jajal Motor Listrik NIU Gova 03 di IIMS Hybrid 2021

Kompas.com - 18/04/2021, 11:21 WIB
Gilang Satria,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Motor listrik asal China, NIU, hadir di IIMS Hybrid 2021. Selain membuka booth, NIU juga membuka kesempatan pengunjung untuk melakukan test ride.

Ada dua model yang disediakan untuk dijajal yaitu NQI Sport dan NIU Gova 03. Untuk perdana Kompas.com mencoba Gova 03 yang dibanderol Rp 23,8 juta on the road (OTR).

Sekilas tampilan Gova 03 termasuk minimalis tanpa banyak lekuk tajam. Mengisyaratkan sebagai skuter listrik untuk komuter perkotaan yang mengedepankan fungsi.

Baca juga: Modal NIU Gaet Pasar Motor Listrik Indonesia

Jajal NIU Gova 03 di IIMS Hybrid 2021KOMPAS.com/ Setyo Adi Jajal NIU Gova 03 di IIMS Hybrid 2021

Mencoba duduk di atas motor jok terasa nyaman, tidak terlalu sempit atau lebar untuk ukurannya. Tinggi jok 745 mm membuat kaki bisa menapak sempurna untuk postur 168 cm.

Saat gas diputar motor terasa ringan. Berat bersih motor hanya 87 kg. Setang enteng, kaki-kaki juga enteng sebab memakai pelek 10 inci depan belakang.

Belok santai sampai melakukan "8 turn" motor terasa ringan. Saat gas diputar tarikannya terasa halus. Gasnya juga terasa enteng khas motor listrik.

Gova 03 punya dua mode berkendara yaitu S dan T. Sang penjaga area test ride menyebut model S singkatan Sport dan T singkatan Touring. Sesuai namanya mode S untuk pengendaraan yang lebih agresif.

NIU Gova 03 KOMPAS.com/Gilang NIU Gova 03

Nyatanya memang demikian. Waktu dicoba menggunakan mode T tarikannya halus meski gas dipelintir secara cepat. Tapi waktu pakai mode S akselerasinya lebih responsif dan terasa cukup signifikan.

Baca juga: [VIDEO] Simak Keseruan Pameran Otomotif IIMS 2021

Ruang test ride motor IIMS Hybrid 2021 ini lebih besar ketimbang IIMS 2019. Meski demikian pada dasarnya tetap tidak bisa mengakomodir semua kemampuan motor yang akan dicoba.

Impresi perdana yang Kompas.com rasakan ialah motor ini termasuk hening. Dalam arti tidak banyak bunyi yang tidak perlu saat melibas trek konblok JiExpo, Kemayoran.

Jajal NIU Gova 03 di IIMS Hybrid 2021KOMPAS.com/ Setyo Adi Jajal NIU Gova 03 di IIMS Hybrid 2021

Untuk akselerasi bisa dibilang cukup dan suspensi menyesuaikan. Sebab sejauh ini pengembangan motor listrik didasarkan untuk efisiensi jarak bukan sekadar tarik-tarikan.

Spesifikasi Gova 03 mengusung motor listrik atau dinamo besutan JYX 2.000 W. Catu daya pakai baterai lihtium ion model tanam dengan spesifikasi 60V 40AH berat 20 kg.

Di atas kertas motor bisa melaju sampai kecepatan 60 kpj dan diajak jalan antara 70-80 km dalam kondisi baterai penuh. Cas dari kondisi kosong sampai penuh butuh 6,5 jam.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com