Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ketat dan Terukur, IIMS Hybrid 2021 Bergulir Mulai Pekan Depan

Kompas.com - 10/04/2021, 09:42 WIB
Dio Dananjaya,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – PT Dyandra Promosindo memastikan untuk melaksanakan ajang otomotif Indonesia International Motor Show (IIMS) Hybrid 2021, mulai Kamis, 15 April 2021.

Selama 11 hari, Dyandra akan menggabungkan pameran dengan konsep hybrid, yakni secara online dan offline di JIExpo Kemayoran, Jakarta.

Untuk tanggal 16-25 April 2021, IIMS bisa dikunjungi Senin-Kamis pukul 12.00 sampai 21.00 WIB dan akhir pekan pukul 11.00 sampai 21.00 WIB.

Hendra Noor Saleh, Presiden Direktur Dyandra Promosindo, mengatakan, penyelenggaraan IIMS Hybrid 2021 akan dilakukan sesuai dengan kesepakatan yang telah ditandatangani bersama BNPB, Mabes Polri, dan Kementerian Pariwisata.

Baca juga: Kesal Suara Knalpot Bising, Warga Siram Jalanan Pakai Air Sabun

IIMS Virtual 2021 x ShopeeKompas.com/Donny IIMS Virtual 2021 x Shopee

Salah satunya, selama pameran ini berlangsung, Dyandra akan secara ketat menerapkan protokol kesehatan berbasis CHSE (Cleanliness, Health, Safety, and Environmental Sustainability).

“Kebetulan saja Dyandra Promosindo melalui event IIMS Hybrid mendapat kesempatan pertama untuk melaksanakan event secara offline yang berbarengan dengan acara online,” ujar pria yang akrab disapa Kohen, dalam konferensi virtual (9/4/2021).

“Karena begitu strategis, kami memiliki komitmen tinggi agar protokol kesehatan dilaksanakan dengan sungguh-sungguh, konsisten, dan tanpa pandang bulu,” kata dia.

Baca juga: Kemenhub Resmi Terbitkan Aturan Larangan Mudik

IIMS Virtual 2021 x ShopeeKompas.com/Donny IIMS Virtual 2021 x Shopee

Untuk diketahui, konsumen yang ingin menyaksikan pameran secara online dapat melakukan registrasi melalui situs indonesianmotorshow.com.

Sementara itu buat yang ingin berkunjung secara offline, bisa melakukan pembelian tiket melalui situs yang sama, seharga Rp 50.000 pada hari kerja dan Rp 70.000 pada akhir pekan.

“Sesuai protokol kesehatan yang sudah kami sepakati, baik dari BNPB maupun Mabes Polri dan Kementerian Pariwisata, maka maksimum pengunjung adalah 25 persen dari kapasitas normal,” ucap Kohen.

Baca juga: Beli Xpander Harus Inden Lama, Konsumen Khawatir Tidak Dapat Diskon PPnBM

Hendra Noor Saleh, Presiden Direktur Dyandra Promosindo, saat memastikan event IIMS Hybrid 2021Screenshot Youtube IIMS_ID Hendra Noor Saleh, Presiden Direktur Dyandra Promosindo, saat memastikan event IIMS Hybrid 2021

Kohen menjelaskan, pembatasan pengunjung sebanyak 25 persen dari kapasitas normal sangat mungkin dilakukan dengan beberapa cara.

“Pertama, apabila hari itu ditentukan kapasitas pengunjung 2.500 orang, katakan kapasitas normalnya 10.000 orang. Artinya tiket online yang bisa dijual 2.500 tiket. Jadi misal ada pembeli tiket nomor 2.501, maka pembeli tersebut akan di-refer ke hari berikutnya,” ujarnya.

Kemudian, konsumen yang berkunjung secara offline, rupanya tidak bisa dengan leluasa masuk melihat-lihat ke dalam booth, karena ada pembatasan jumlah pengunjung.

Baca juga: Bus Kecelakaan di Bahu Jalan, Ingat Regulasi yang Berlaku di Tol

Telkomsel IIMS 2019 juga menghadirkan kebutuhan konsumen yang ingin membuka usaha bengkel.Kompas.com/Donny Telkomsel IIMS 2019 juga menghadirkan kebutuhan konsumen yang ingin membuka usaha bengkel.

“Misalnya booth Toyota dengan luas 1.000 m2, kami sudah hitung maksimal 300 pengunjung pada waktu bersamaan. Karena ada check in dan check out, kita akan tahu kapan sudah tidak 300 pengunjung. Misal sudah 250 orang, berarti 50 orang berikutnya sudah bisa masuk,” kata Kohen.

“Sehingga jumlah orang di arena IIMS, bukan saja di booth, tapi di arena-arena yang lain selalu dalam kontrol dan pertanggungjawaban pelaksanaan protokol kesehatan,” tuturnya.

Adapun brand yang ikut pameran IIMS ini ada merek otomotif roda empat, roda dua, dan aftermarket. Dari roda empat, IIMS Hybrid 2021 akan diramaikan oleh BMW, DFSK, Honda, MG, MINI, Mitsubishi Motors, Prestige Motorcars, Renault, Toyota, dan Wuling.

Baca juga: Jelang Ramadhan, Ini Harga Mobil Murah Bekas Rp 80 Jutaan

Corvette Sting Ray yang dibawa PPMKI curi perhatian di Telkomsel IIMS 2019.Kompas.com/Donny Corvette Sting Ray yang dibawa PPMKI curi perhatian di Telkomsel IIMS 2019.

Sementara dari brand roda dua ada Benelli, Honda, Italjet, Kawasaki, Niu, Royal Alloy, Royal Enfield, Vespa, dan Velocifero. Ditambah beberapa brand aftermarket mobil maupun motor.

“Apabila IIMS Hybrid ini dapat berjalan dengan baik dan sempurna, dan tanpa ekses-ekses penyebaran Covid-19, tentunya membuka peluang yang besar kepada seluruh industri MICE, kepada seluruh event organizer untuk selalu berkarya tentu dengan aturan new normal,” ucap Kohen.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com