Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ayah Lorenzo Ungkap Penyebab Anaknya Sulit Taklukkan Ducati

Kompas.com - 01/01/2021, 07:42 WIB
Gilang Satria,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JEREZ, KOMPAS.com - Chicho Lorenzo ayah Jorge Lorenzo mengatakan bahwa putranya telah melakukan banyak hal buat tim Yamaha. Termasuk membawa tiga gelar juara dunia MotoGP.

Selama sembilan tahun bersama Yamaha, Jorge juga banyak berkontribusi terhadap pengembangan motor YZR-M1, serta membawa perubahan ke arah yang lebih baik.

Baca juga: Melirik Ritual Valentino Rossi saat Balapan

Pebalap Ducati, Jorge Lorenzo, merayakan keberhasilannya mendapat posisi start kedua pada kualifikasi MotoGP Italia di Sirkuit Mugello, Italia, Sabtu (2/6/2018).
DOK. DUCATI MOTOR Pebalap Ducati, Jorge Lorenzo, merayakan keberhasilannya mendapat posisi start kedua pada kualifikasi MotoGP Italia di Sirkuit Mugello, Italia, Sabtu (2/6/2018).

“Anak saya dengan Yamaha mengubah referensi, dia menunda semuanya sedikit agar bisa membuka gas lebih awal. Dia mengerem sedikit lebih awal dan ketika sudah menikung dia buka gas," kata Chicho mengutip Corsedimoto, Kamis (31/12/2020).

Chicho mengatakan hal itu yang sulit dilakukan anaknya saat pindah ke Ducati. Membuat bukaan gas lebih cepat. Sehingga dia harus mengubah gaya balapnya.

Baca juga: Dipecat Yamaha, Jorge Lorenzo Mau Masuk Dunia Televisi

Jorge Lorenzo saat sesi tes di Sirkuit Portimao, PortugalYamaha MotoGP Jorge Lorenzo saat sesi tes di Sirkuit Portimao, Portugal

"Dia harus mengubah cara mengendarai Ducati. Dia harus masuk tikungan sambil mengerem, lalu membiarkannya berjalan dan melepaskan rem, tetapi dia tidak bisa menyentuh gas karena saat dia melakukannya, motor melaju," katanya.

"Dia harus mengganti cara balapannya dan di salah satu balapan terakhirnya dia mulai merasa nyaman. Tidak mudah untuk mengganti tunggangannya setelah 9 tahun bersama Yamaha," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com