JAKARTA, KOMPAS.com – Selain MPV ataupun SUV, segmen LCGC (Low Cost Green Car) atau mobil murah jadi yang cukup banyak diburu oleh konsumen mobil bekas.
Biasanya mereka yang mencari LCGC adalah pembeli mobil pertama yang butuh kendaraan untuk mobilitas sehari-hari ataupun saat akhir pekan bersama keluarga.
Mobil ini jadi idaman salah satunya karena harga yang bersahabat dan menawarkan efisiensi bahan bakar yang cukup baik. Bentuk yang ringkas serta performa mesin yang cukup juga jadi daya tarik mobil di segmen LCGC.
Baca juga: Viral Video Tambal Ban Pakai Tepung, Produsen Ban Sampai Tak Bisa Komentar
Senior Manager Marketing Bursa Mobil Bekas WTC Mangga Dua Herjanto Kosasih mengatakan, mobil bekas di segmen LCGC cukup banyak dicari konsumen.
“Mobil bekas yang paling laris yang harganya di bawah Rp 100 juta, seperti LCGC itu banyak dicari. Pokoknya yang harganya di bawah Rp 100 juta pasti laku,” ujar Herjanto kepada Kompas.com belum lama ini.
Apalagi di tengah pandemi seperti sekarang, di mana orang-orang cenderung lebih khawatir tertular virus corona saat menggunakan transportasi umum.
Baca juga: Ridwan Kamil Pakai Hyundai Ioniq dan Kona EV
Maka tak heran jika mereka lebih memilih menggunakan kendaraan pribadi untuk beraktivita sehari-hari. Dan segmen LCGC jadi yang kerap dipilih karena terjangkau.
Berikut ini pilihan LCGC bekas dari situs jual beli online:
Honda Brio Satya
2012 Rp 85 jutaan – Rp 105 jutaan
2013 Rp 90 jutaan – Rp 110 jutaan
2014 Rp 95 jutaan – Rp 115 jutaan
Toyota Agya
2013 Rp 75 jutaan – Rp 85 jutaan
2014 Rp 80 jutaan – Rp 90 jutaan
2015 Rp 85 jutaan – Rp 95 jutaan
Baca juga: Akhir Tahun Cari Mobil Kota? Ignis Diskon Rp 20 Juta, Sirion Rp 15 Juta
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.