"Headlamp sedikit lebih panjang dari yang standar. Sedangkan ban kita ganti yang lebih besar, tapi pelek masih standar," kata kepala bengkel Katros Garage Julianto kepada Kompas.com beberapa waktu lalu.
3. Honda Grand bergaya Monkey
Selain dua motor bersilinder tegak, Gibran juga mempunyai motor custom dengan silinder horizontal yakni Honda Grand.
Untuk honda bebek ini, Gibran memilih model Monkey. Banyak ubahan yang dilakukan untuk Honda Grand ini. Mulai dari rangka, shock depan, stang, dan juga komponen lainnya.
Sesuai alirannya, motor berkelir hitam ini menggunakan stang tinggi. Untuk bagian kaki-kaki menggunakan tapak lebar dengan ukuran ring yang lebih kecil.
Baca juga: Wacana Pajak Mobil Baru Nol Persen, Ingat Lagi Soal Pajak Progresif
Bagian jok juga mendapatkan sentuhan modifikasi menyesuaikan dengan konsep custom yang dilakukan.
Motor custom ini juga pernah dipamerkan di ajang Otobursa Tumplek Blek di Parkir Timur Senayan 2019 silam.
4. Honda Beat
Motor custom yang terakhir yang juga pernah dipamerkan di ajang otomotif adalah Honda Beat. Kali ini Cawalkot Solo itu memilih gaya Honda Zoomer untuk motor bertransmisi otomatis tersebut.
Sama halnya dengan RW 500, untuk memodifikasi motor matik ini Gibran juga menyerahkannya ke bengkel Katros.
Baca juga: Daftar Mobil Bekas Rp 60 Jutaan, dari Jazz hingga Camry
Kepala bengkel Katros Garage Andi Akbar alias Atenk mengatakan, untuk pengerjaan motor ini, juga bekerja sama dengan builder lain yang sudah berpengalaman menggunakan bahan fiber, yakni Iyus dari Insan Motor.
Tulis komentar dengan menyertakan tagar #JernihBerkomentar dan #MelihatHarapan di kolom komentar artikel Kompas.com. Menangkan E-Voucher senilai Jutaan Rupiah dan 1 unit Smartphone.
Syarat & Ketentuan