Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jika Pajak Mobil Baru Nol Persen, Harga MPV Pintu Geser Jadi Lebih Murah

Kompas.com - 25/09/2020, 12:01 WIB
Ari Purnomo,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Mobil multi guna atau Multi Purpose Vehicle (MPV) masih menjadi jenis kendaraan roda empat yang paling laris saat ini.

Peminat mobil jenis ini semakin bertambah seiring dengan kebutuhan masyarakat memiliki kendaraan roda empat yang bisa digunakan untuk beragam keperluan.

Termasuk di antaranya membawa anggota keluarga yang lebih dari empat orang. Pertimbangan inilah yang menjadi dasar kenapa kemudian banyak yang memilih jenis mobil ini dibandingkan yang lainnya.

Terlebih, dengan adanya Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) membuat MPV semakin diminati oleh pembeli.

Baca juga: Jika Pajak Mobil Baru Jadi Nol Persen, Harga Sedan Jadi Lebih Murah

Untuk tipe ini ada dua jenis yakni dengan pintu geser dan biasa. Selama ini, MPV pintu geser identik dengan peminat kelas menengah ke atas.

Tampilan dari belakang Honda Odyssey USDM facelifthondanews.com Tampilan dari belakang Honda Odyssey USDM facelift

Tidak heran jika MPV dengan sliding door akan memiliki harga relatif lebih mahal dibandingkan MPV biasa pada umumnya.

Tetapi, jika nantinya wacana relaksasi pajak nol persen untuk mobil baru benar-benar direalisasikan oleh pemerintah bukan tidak mungkin harga MPV pintu geser juga akan semakin murah.

Bahkan bisa saja setara dengan mobil LCGC pada umumnya, karena dengan adanya insentif tersebut akan ada pengurangan harga lebih dari 40 persen dari harga normal.

Baca juga: Jika Pajak Mobil Baru Nol Persen, Fortuner, Pajero Sport dan CR-V Cuma Rp 200 Jutaan

Dengan harga yang semakin murah bisa saja penjualan MPV sliding door ini juga akan meningkat dibandingkan sebelumnya.

Berandai-anda jika nantinya relaksasi benar diterapkan, berikut kisaran harga MPV sliding door yang dijual di pasaran.

Daihatsu edisi 110 tahun pada model Sirion, Luxio, Sigra, Xenia dan TeriosOtomania Daihatsu edisi 110 tahun pada model Sirion, Luxio, Sigra, Xenia dan Terios

Toyota

Sienta V M/T harga Rp 362.700.000 menjadi Rp 181.350.000
Sienta V A/T harga Rp 380.400.000 menjadi Rp 190.200.000

Daihatsu

Luxio 1.5 X A/T harga Rp 233.450.000 menjadi Rp 116.725.000
Luxio 1.5 X M/T harga Rp 222.359.000 menjadi Rp 111.175.000
Luxio 1.5 D M/T harga Rp 204.200.000 menjadi Rp 102.100.000

Baca juga: Harga SUV Murah Bisa Rp 100 Jutaan Jika Pajak Mobil Baru Jadi Nol Persen

Grand Max MB 1.5 D PS harga Rp 188.875.000 menjadi Rp 94.437.500
Grand Max MB 1.3 D FF harga Rp 179.275.000 menjadi Rp 89.637.500
Grand Max MB 1.3 D harga Rp 172.875.000 menjadi Rp 86.437.500

Honda

Odyssey 2.4 prestige harga Rp 782.250.000 menjadi Rp 391.125.000

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com