Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Honda Accord Terbaru Punya Pilihan Mesin Hybrid

Kompas.com - 22/10/2019, 08:02 WIB
Azwar Ferdian,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

 

TOKYO, KOMPAS.com - Memanfaatkan gelaran Tokyo Motor Show 2019, yang akan resmi dibuka pada Rabu (23/10/2019), Honda Motor Co, akan meluncurkan sedan terbarunya, All New Accord, buat pasar domestik Jepang.

Generasi kesepuluh Accord ini sebenarnya bukanlah barang baru. Di Indonesia sendiri All New Accord sudah meluncur pada gelaran GIIAS 2019, Juli lalu.

Sedan medium itu meluncur di Indonesia dengan mengusung ubahan terbesar pada sektor sumber penggerak, dimana Accord kini dipersenjatai dengan mesin 1,5 liter plus sistem turbo.

All New Accord ini pertama kali diperkenalkan di pasar Amerika Utara, dan Honda sekarang siap untuk meluncurkan sedan ini buat konsumen di Jepang.

Baca juga: Ada yang Baru, Honda Accord 2.4 L Setop Dijual

Bocorannya seperti dilansir Honda Global, Accord terbaru yang bakal meluncur di TMS 2019 nanti, akan dilengkapi dengan sistem hibrida.

Artinya, Accord di Jepang akan memiliki pilihan mesin 1,5 T, 2,0 T dan sistem hibrida. Bukan tidak mungkin All New Accord dengan sistem hybrid ini juga akan diperkenalkan di Indonesia.

Mengingat Indonesia saat ini sedang memasuki era kendaraan listrik, dan Honda Prospect Motor (HPM) sebagai agen pemegang merek Honda di Indonesia, saat ini tidak memiliki line-up kendaraan berbasis listrik.

Baca juga: Tak Latah Hybrid, Honda Pilih Tunggu Regulasi Keluar

HPM pernah memasarkan Honda Civic dan CR-Z hybrid, namun penjualannya dihentikan karena faktor harga jual yang terlalu tinggi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com