Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bisa Jajal Nissan Leaf di IEMS 2019

Kompas.com - 04/09/2019, 16:30 WIB
Donny Dwisatryo Priyantoro,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Nissan Motor Indonesia (NMI) tidak hanya memamerkan mobil listrik mereka, yakni Nissan Leaf. Tapi, Nissan juga mempersilakan para pengunjung pameran Indonesia Electric Motor Show (IEMS) 2019 untuk mencoba langsung produk tersebut.

Pameran yang digelar selama dua hari, 4-5 September 2019, di Balai Kartini, Jakarta, ini menyediakan arena test drive untuk Nissan Leaf.

Dengan merasakan sensasi mengendarai mobil listrik, Nissan berharap hal ini akan mendorong minat masyarakat Indonesia untuk berpindah dari mobil konvensional ke mobil listrik.

Baca juga: Peluncuran Nissan Leaf Tak Terpengaruh Perpres Mobil Listrik

"Nissan adalah pemimpin elektrifikasi secara global. Kami telah menjual lebih dari 400.000 kendaraan listrik di 51 pasar di seluruh dunia, dan kami membawa pengalaman ini untuk membantu mempercepat penerapan kendaraan listrik di Indonesia," ujar Isao Sekiguchi, Presiden Direktur Nissan Indonesia, di sela-sela acara IEMS 2019, Rabu (4/9/2019).

Nissan Leaf dipamerkan di IEMS 2019.Kompas.com/Donny Nissan Leaf dipamerkan di IEMS 2019.

Nissan Leaf sendiri pertama kali diluncurkan tahun 2010 dan menjadi kendaraan listrik pertama yang dipasarkan secara umum. Mobil ini juga diklaim sebagai mobil listrik terlaris di dunia.

Penelitian dari Frost & Sullivan untuk Nissan menunjukkan bahwa empat dari sepuluh pelanggan di Indonesia terbuka terhadap kemungkinan membeli kendaraan listrik sebagai mobil mereka berikutnya.

Baca juga: Nissan Leaf Jadi Mobil Listrik Terlaris

Namun, penggunaan kendaraan listrik secara luas masih terhalang oleh ketersediaan stasiun pengisian daya dan kesalahpahaman tentang keamanan, keandalan dan jarak tempuh mobil listrik.

"Kendaraan listrik dapat membantu mengurangi polusi udara dan suara, serta ketergantungan terhadap bahan bakar fosil. Manfaatnya tidak hanya untuk masyarakat saat ini, tetapi juga untuk generasi selanjutnya di masa depan. Kerjasama antara para produsen mobil, pemerintah dan pemangku kepentingan lainnya sangatlah penting untuk mempercepat elektrifikasi di Indonesia," kata Sekiguchi.

Meski demikian, Nissan sudah berkomitmen untuk menghadirkan mobil listrik ini di tahun 2020 mendatang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com