Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 16/07/2019, 08:02 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Jelang pameran GIIAS pada 18-28 Juli 2019, Astra Financial membocorkan program yang akan ditawarkan untuk pengunjung. Sebagai sponsor utama, hadir dengan enam lembaga pembiayaan seperti Asuransi Astra, Bank Permata, Astra Credit Company (ACC), FIFGroup, Toyota Astra Financial Service (TAF) dan Astra Life.

Hadir dengan tema "Inspiring Financial Solution", Astra Financial mengedepankan kemudahan bagi calon konsumen yang hadir pada pameran GIIAS 2019. Direktur Proyek Astra Financial GIIAS 2019 Gunawan Salim mengungkapkan program menarik ini untuk mensukseskan penyelenggaraan pameran tahunan itu.

"Untuk GIIAS 2019 yang dimulai di Surabaya, berjalan sukses. Sebagai sponsor utama tahun kedua ini, tentunya hal ini memotivasi kami mensukseskan GIIAS 2019. Kami targetkan kenaikan 10 sampai 20 persen, sekitar Rp 1 triliun lebih seperti tahun lalu dengan kenaikan menjadi 5.000 aplikasi," ucap Gunawan dalam acara peluncuran program "Inspiring Financial Solution", Senin (15/7/2019).

Sementara dari TAF dan ACC, kedua perusahaan pembiayaan kendaraan bermotor ini menghadirkan program bunga spesial mulai dari nol persen. Selain itu masih ada kesempatan mendapatkan hadiah langsung untuk setiap konsumen yang melakukan SPK kendaraan.

Baca juga: Astra Financial Targetkan Kenaikan Produk Pembiayaan di GIIAS 2019

Selanjutnya, untuk pembiayaan sepeda motor, FIFGroup menghadirkan program berupa bunga nol persen dan uang muka mulai dari 20 persen. Selain itu terdapat program hemat angsuran hingga Rp 3,5 juta.

"Untuk unit yang mendapatkan kemudahan 0 persen, diberikan pada Vario dan Beat saja. Tenor angsuran juga sampai 35 bulan," ucap Direktur Pemasaran FIFGroup Antony Sastro Jopoetro.

Selain program menarik perusahaan pembiayaan di atas, Permata Bank, Astra Life dan Asuransi Astra juga menyiapkan beragam program untuk menggaet konsumen baru. Permata Bank menyediakan cashback 10 persen untuk pembelian bahan bakar di SPBU bagi yang membuka tabungan, Astra Life menghadirkan perlindungan jiwa untuk kredit nasabah TAF dan ACC.

Pameran GIIAS 2019 juga menawarkan kemudahan produk digital masing-masing perusahaan jasa pembiayaan. Aplikasi PermataMobileX, acc.one, Toyota Flex, FIFGroup Mobile Customer, Garda Mobile Otocare serta ILoveLife.co.id.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke