Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Karpet Mobil Jangan Sampai Ganggu Pedal Pengemudi

Kompas.com - 05/05/2019, 09:32 WIB
Setyo Adi Nugroho,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Karpet kabin mobil menjadi salah satu aksesori yang belakangan banyak digunakan oleh pemilik mobil. Penggunaan karpet tambahan ini diharapkan bisa melindungi karpet dasar dari berbagai kotoran dan mudah dalam hal perawatan.

Namun tidak sedikit produk karpet tersebut justru menjadi sumber kecelakaan. Beberapa produk kerap mengganjal di bawah pedal gas dan membuat putaran mesin tidak terkontrol, ada juga karpet yang justru kerap berpindah letaknya karena tidak merekat baik di dasar kabin.

“Masalah ini terjadi di beberapa produk karpet aftermarket yang hanya menyediakan ukuran umum untuk seluruh mobil. Itu sebabnya disarankan untuk melakukan pengukuran sendiri alias custom sesuai dengan bentuk kabin dan ukuran agar lebih presisi,” ucap Direktur PT Vivalta Grcacias, distributor karpet mobil Trapo, Stacey Tampi, di arena Telkomsel IIMS 2019 beberapa waktu lalu.

Perhatian diberikan pada bagian pedal sisi pengemudi. Menurut Stacey, desain karpet yang benar adalah tidak berada di belakang pedal.

Selain itu agar karpet tidak bergerak saat kendaraan berjalan, diberikan perekat kuat. Sebagai tambahan diberikan landasan pada bagian kaki karena biasanya bagian ini kerap rusak karena tergesek sepatu.

Selain standar keselamatan di atas, sebagai tambahan, karpet mobil juga harus mudah dibersihkan dari berbagai kotoran. Ini karena beberapa bahan justru memudahkan kotoran masuk dan sulit dibersihkan. Akibatnya kabin berbau tidak sedap dan menimbulkan jamur di dalam mobil.

Baca juga: Aksesori Tingkatkan Perfoma Mesin Hadir di Telkomsel IIMS 2019

Ragam aksesori karpet di IIMS 2019Kompas.com/Setyo Adi Ragam aksesori karpet di IIMS 2019

Ragam Produk

Selama pameran Telkomsel IIMS 2019, beragam produk karpet dan lapisan dasar mobil ditawarkan. Untuk Trapo sendiri dibanderol mulai Rp 1,5 juta untuk mobil kecil. 

Ada lagi merek Comfort yang hadir dengan bahan PVC model mie. Penempatan karpet ini juga dilakukan pengukuran dengan ketebalan berbeda. Model ini dibanderol mulai Rp 1,8 jutaan dengan potongan harga selama pameran.

Merek lain adalah Frontier yang menawarkan dasar kabin sesuai lekuk. Karpet ini dipasangkan menggantikan karpet dasar dan tidak memerlukan tambahan karpet lain di atasnya. Hadir untuk berbagai model kendaraan, karpet ini dibanderol mulai Rp 2,5 juta.

Merek lain adalah First Class yang hadir juga dengan desain mie terbuat dari PVC. Ditawarkan dalam dua pilhan ketebalan 17 mm dan 22 mm, karpet ini dibanderol mulai Rp 1,9 jutaan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com