Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alasan Nissan Tidak Bawa Fitur PilotPro ke Indonesia

Kompas.com - 16/04/2019, 12:42 WIB
Setyo Adi Nugroho,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Nissan memiliki fitur semi otonom untuk produk-produknya dengan nama Nissan ProPilot. Fitur ini memudahkan pengemudi untuk berkendara jauh dengan penggunaan beragam sensor seperti pengukur jarak antar kendaraan, garis jalan dan kecepatan.

Mengingat produk Nissan di impor dari Jepang, mengapa fitur ini tidak diikut sertakan dalam produk Nissan di Indonesia? Senior Manager R&D PT Nissan Motor Indonesia (NMI) Jauhari Adzannis menjelaskan bahwa Nissan Indonesia melakukan penyesuaian dengan kondisi di lapangan terutama jalanan Indonesia.

“Jadi penyesuaian itu berdasarkan verifikasi di lapangan, sesuai tidak dengan kondisi jalan kita, bagaimana kebiasaan orang Indonesia. Sejujurnya ada beberapa fitur seperti Pro Pilot yang belum terverifikasi,” ucap Jauhari saat ditemui Senin (15/4/2019).

Jauhari mengungkapkan fitur-fitur yang dibawa Nissan dibawa bukan untuk dipaksakan kepada konsumen. Ini malah akan menjadi fitur yang sulit digunakan atau menyusahkan konsumen.

Baca juga: Asa Tinggi Nissan buat All New Serena

ProPilot membutuhkan beragam sensor untuk membaca di sekitar. Kondisi jalanan di Indonesia yang beragam membuat fitur ini urung dibawa ke Indonesia.

“Misal, garis-garis di jalan saja kadang ada kadang tidak ada. Ini bisa menyulitkan sensor jika kita terapkan di sini. Jadi tidak bisa diterapkan begitu saja,” ucap Jauhari.

Fitur lain yang ada di produk Nissan adalah Rear View Mirror yang ada di Terra namun tidak diberikan di All New Serena. Menurut Jauhari untuk penggunaan sehari-hari, konsumen Serena di segmen medium MPV tidak terlalu membutuhkan fitur tersebut sehingga tidak disematkan.

“Itu yang jadi pertimbangannya mengapa ada fitur yang tidak dibawa atau kita berikan,” ucap Jauhari.

Fitur ProPilot dapat mengatur kecepatan kendaraan sekaligus mengukur jarak aman dengan kendaraan lain. Dikatakan semi otonom karena fitur ini tetap membutuhkan syarat tangan pengemudi harus berada di setir mobil untuk proses pengendalian dan keamanan. Sensor akan memberikan peringatan bahaya jika tangan pengemudi tidak berada di setir.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com