Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rio Haryanto "Turun Gunung", Gabung ke TTI

Kompas.com - 06/12/2018, 14:02 WIB
Aditya Maulana,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Rio Haryanto, mantan pebalap Formula 1 (F1) kembali lagi ke duna balap. Namun, bukan sebagai orang yang turun di lintasan, hanya sebagai pembimbing untuk para pebalap Toyota Team Indonesia (TTI).

Pebalap tim F1 Manor Racing itu resmi bergabung dengan TTI pada November 2018. Penandatanganan kerjasama dilakukan di Sirkuit Fuji Speedway, Jepang atau bertepatan dengan ajang Gazoo Racing Festival.

"Saya hanya diminta untuk sebagai pemberi masukan kepada para pebalap TTI saja," ucap Rio kepada Kompas.com ketika ditemui di acara ISSOM yang berlangsung di BSD, Tangerang, Banten, Minggu (2/12/2018).

Baca juga: Rio Haryanto Lagi Asyik Kerja, Belum Mau Balap Lagi

Rio menjelaskan, sejauh ini juga sudah mulai memberikan masukan kepada para pebalap TTI, bahkan beberapa waktu lalu sempat pergi ke Jepang untuk mempelajari semua teknis terkait balapan mobil.

"Ini menjadi tantangan buat saya, karena F1 dan balapan seperti ini berbeda. Tetapi, saya optimistis bisa memberikan yang terbaik buat TTI ke depannya," ujar Rio.

Setelah balapan terakhir di F1 pada seri Jerman 2016, Rio memutuskan untuk berkarir di bidang lain, yaitu bekerja di perusahaan milik keluarga, yaitu PT Solo Murni atau dikenal dengan merek buku Kiky.

Bahkan, pada akhir 2017, pria asal Solo, Jawa Tengah itu pernah kembali ke lintasan balap lewat uji coba Formule E (FE) di Valencia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com