Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Royal Enfield Classic 500 Pegasus Cuma 40 Unit di Indonesia

Kompas.com - 15/11/2018, 07:02 WIB
Aditya Maulana,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Indonesia kembali mendapat kepercayaan dari Royal Enfield. Perusahaan sepeda motor yang mulai memproduksi sejak 1901 itu memberikan jatah model Classic 500 Pegasus buat konsumen di Tanah Air.

Model yang diproduksi 1.000 unit secara global itu hanya tersedia 40 unit buat pasar roda dua nasional. Dijual Rp 109.900.000 on the road DKI Jakarta.

“Ini kedua kalinya Royal Enfield memberikan model limited edition, kali ini melalui model Classic 500 Pegasus yang punya sejarah cukup kental,” kata Ade Sulistioputra, Managing Director PT Distributor Motor Indonesia/Royal Enfield Indonesia di Pejaten, Jakarta Selatan, Rabu (14/11/2018).

Baca juga: 3 Motor Modifikasi Terbaru dari Royal Enfield Unjuk Gigi

Classic 500 Pegasus ini merupakan bentuk penghormatan kepada kisah perang legendaris dan sejarah panjang ketangguhan Royal Enfield. Setiap unit yang diproduksi memiliki logo Pegasus berwarna marun dan biru.

Bahkan logo tersebut dibuat berdasarkan yang digunakan pada Flying Flea pada masa perang dunia kedua, oleh 250th (Airborne) Light Company.

Royal Enfield Classic 500 Pegasus cuma tersedia 40 unit di Indonesia.KOMPAS.com / Aditya Maulana Royal Enfield Classic 500 Pegasus cuma tersedia 40 unit di Indonesia.

Identitas sejarah juga ikut disematkan pada motor ini, seperti grip stang berwarna coklat, tail kulit dengan gesper kuning pada filter udara, peredan suara, rim, kickstart, pedan dan panel lampu depan berwarna hitam.

“Semuanya untuk melengkapi tampilan masa perang. Sebagai tambahan konsumen juga bisa membeli rangkaian Genuine Motorcycle Accessories yang kompatibel dengan motor tersebut,” ucap dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com