Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Komunitas Honda Rayakan Kemerdekaan RI

Kompas.com - 19/08/2018, 13:02 WIB
Stanly Ravel,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Para pecinta sepeda motor Honda dari 56 komunitas dan paguyuban Honda New CBR150R StreetFire menggelar "Convoy Merdeka" merayakan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-73. Kurang lebih, ada 2.800 bikers ikut meramaikan ajang ini.

Para pengguna Honda ini touring serentak dari 28 main diler Honda di Indonesia. Mereka bergerak menuju tempat-tempat bersejarah di wilayahnya masing-masing untuk melakukan upacara pada hari kemerdekaan RI (17/8/2018).

Selain dari kebersamaan dan nasionalisme, semangat kemerdekaan juga ditunjukkan dari atribut yang mereka gunakan. Para bikers diwajibkan menggunakan ornamen merah putih dalam kegiatan terebut, termasuk saat riding menggunakan New Honda CB150R StreetFire.

Baca juga: Honda Motor Rilis Jadwal Pengiriman Forza dan Super Cub ke Konsumen

Honda CBR150R StreetFire digunakan para pecinta Honda agar mereka bisa merasakan sensasi baru dari sisi kenyamanannya. Seperti diketahui, sepeda motor sport 150 cc ini menghadirkan suasana baru dari desain bodi dan posisi berkendara.

Usai melakukan seremoni upacara, secara bersama-sama mereka juga melakukan aksi sosial dan menggelar ragam perlombaan. Hal ini dilakukan untuk menjalin dan menumbuhkan rasa kebersamaan dan soliditas antara sesama bikers.

Convoy Merdeka komunitas Honda di IndonesiaAHM Convoy Merdeka komunitas Honda di Indonesia
Baca juga: Komunitas Motor Maxi Yamaha Kumpul di Borobudur

General Manager Marketing Planning and Analysis AHM A. Indraputra, mengatakan kegiatan Convoy Merdeka mencerminkan semangat Satu Hati untuk mengekspresikan kecintaan bikers Honda terhadap Tanah Air.

”Kegiatan ini menjadi pengingat untuk kita semua, khususnya para bikers, bahwa perbedaan dan keberagaman di antara mereka haruslah menjadi keunikan dan bertambahnya soliditas antar sesama, bukan sebagai pintu perpecahan. Dalam aktivitas positif ini, kami pun ingin menghormati jasa para pahlawan dan menginspirasi kebaikan,” ujar Indraputra dalam siaran resminya, Jumat (17/8/2018).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com