Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pebalap Yamaha Siap Berlaga di Eropa

Kompas.com - 12/04/2018, 18:10 WIB
Aditya Maulana,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

Jakarta, KOMPAS.com - Pebalap Yamaha Racing Indonesia, Galang Hendra Pratama akan berlaga di ajang World Supersport (WSS) 300 musim 2018. Meski sebagai pendatang baru, tetapi dia cukup optimistis bisa memberikan hasil terbaik buat tim.

Rasa percaya diri itu muncul karena selama menjadi wild card di musim 2017, pebalap asal Yogyakarta tersebut berhasil meraih podium pertama di Sirkuit Jerez, Spanyol. Bahkan ketika tes resmi awal Februari 2018 di Sirkuit Aragon, Spanyol mencatat waktu terbaik.

"Saya telah mempersiapkan diri sebelum berangkat ke Eropa. Mulai latihan fisik dengan lari dan bersepeda, flat track, hingga menggunakan simulator balap," kata pebalap 19 tahun itu dalam siaran resmi, Kamis (12/4/2018).

Latihan dan pola balap yang dilakukan dia, sudah sesuai dengan standar ketika menempuh pendidikan di Master Camp VR|46 Academi, Tuvullia, Italia, beberapa waktu lalu.

Baca juga: Ketika Maaf Marquez Ditolak Tim Yamaha (Video)

Sementara itu, GM Motorsport & Aftersales PT Yamaha Indonesia Motor Mfg (YIMM) M. Abidin menambahkan, penjejangan karir balap begitu penting untuk dapat berprestasi di kancah dunia. Galang dianggap sebagai role model bagi pebalap muda bertalenta berikutnya.

"Saat ini Yamaha Indonesia sudah mempersiapkan pebalap muda lainnya untuk proyet jangka panjang berikutnya. Pembinaan sejak dini melalui kompetisi balap One Make Race YCR (Yamaha Cup Race), YSR (Yamaha Sunday Race), YRA (Yamaha Riding Academy) dan di kombinasi dengan Motoprix dan IRS serta mengirimkan pebalap ke VR|46 Academy," ujar Abidin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com