Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 17/03/2018, 08:42 WIB
Febri Ardani Saragih,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi


Jakarta, KOMPAS.com
– Di tengah hasil penjualan mobil yang meningkat dari 2016 ke 2017, Suzuki Indomobil Sales (SIS) berusaha memperkuat layanan purna jual. Salah satunya melalui kompetisi Suzuki Victorious Contest buat para pekerja di lini depan yang berhubungan langsung dengan konsumen.

“Di tengah persaingan dunia otomotif yang ketat ini, menghadirkan produk yang berkualitas dengan berorientasi kepada konsumen merupakan hal utama. Dan juga memberikan pelayanan yang prima kepada konsumen juga menjadi hal yang penting. Kepuasan pelanggan menjadi tolak ukur sebuah keberhasilan perusahaan terhadap produknya,” kata Dony Saputra, 4W Marketing Direktur SIS.

Sesi final acara itu dilakukan pada 8 Maret 2018 di Hotel Grand Mercure Jakarta. Diikuti 213 peserta tim penjualan dan layanan purna jual dari seluruh diler Suzuki di Indonesia.

Dalam siaran resminya, SIS menjelaskan Suzuki Victorious Contest yang merupakan acara tahunan digelar yang ketujuh pada tahun ini. Tema yang diusung “Gear to Accelerate” dengan harapan tim diler punya ketrampilan dan menghasilkan kualitas terbaik untuk memuaskan pelanggan.

Para pemenang Suzuki Victorious Contest yang digelar pada 8 Maret 2018 di Hotel Grand Mercure Jakarta.Dok. SIS Para pemenang Suzuki Victorious Contest yang digelar pada 8 Maret 2018 di Hotel Grand Mercure Jakarta.

Baca: Mekanik Suzuki Sudah Belajar Generasi Baru Ertiga?

Sebelum babak final di Jakarta, para finalis telah diseleksi sesuai kategori lewat tes pengetahuan dan keahlian. Posisi yang dilombakan yaitu Sales Person, Sales Head, Branch Manager, Suzuki Trainer, Teknisi, Service Advisor, Partman, dan Service Relation Officer.

“Para tim penjualan dan layanan purna jual sebagai jajaran garda depan yang bersentuhan langsung dengan konsumen perlu mempunyai kualitas yang mumpuni dalam melayani pelanggan. Kontes ini pun kami selenggarakan mampu membangkitkan motivasi diri mereka untuk tetap memberikan yang terbaik bagi konsumen,” kata Dony.

Berikut daftar para pemenang Suzuki Victorious Contest:
Champion of Branch Manager : Jhony (PT Trans Sumatera Agung – Medan)
Champion of Sales Head : Haris Setya Adi (PT Sumber Baru Aneka Motor – Yogya)
Champion of Suzuki Trainer : Abdul Mukti (PT Sejahtera Indobali Trada – Bali)
Champion of New Comer Sales Person : Andrianto Dwi Cahyo (PT Sejahtera Indobali Trada-Bali)
Champion of Experience Sales Person : Hendra Saputra (PT Megah Putra Kendari– Kalimantan)
Champion of Service Relation Officer : Ayu Novita (PT Mitra Megah Profitamas - Banjarmasin)
Champion of Service Advisor :Nuning Wahyuni (PT Sumber Baru Aneka Motor-Yogya)
Champion of Part Man : Windyarika Br. Nasution (PT Rodamas Makmur Motor-Batam)
Champion of Main Dealer Part Man : Taufik Fatkhurohman (PT Sumber Baru Trada Motor Yogya)
Champion of Technician : Ripa Kholil (PT Sejahtera Buana Trada Pekanbaru-Pekanbaru)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com