Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Suzuki GSX-R150 Versi "Murah" Dinantikan di Dua Pulau

Kompas.com - 18/01/2018, 07:42 WIB
Aditya Maulana

Penulis

Jakarta, Kompas.com - Awal pekan ini PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) meluncurkan varian baru GSX-150R. Sepeda motor sport fairing berkubikasi mesin 150cc itu kini tersedia pilihan Shuttered Key System, menemani tipe Keyless Ignition System.

Varian baru itu sekaligus menjadi keluarga GSX-R150 versi "murah", karena secara harga lebih terjangkau Rp 1 juta dengan GSX-R150 Keyless Ignition System.

Versi itu dihadirkan karena cukup banyak permintaan dari konsumen terutama di luar Jabodetabek. Lantas, daerah mana yang pasarnya tinggi untuk varian itu?

"Sumatera dan Kalimantan yang permintaannya banyak. Apalagi kedua wilayah itu perekonomiannya sedang bagus," ucap Yohan Yahya, Sales & Marketing 2W Departement Head PT SIS saat dihubungi KompasOtomotif, Rabu (17/1/2018).

Baca juga: Varian Baru Suzuki GSX-R150 yang Lebih Murah

Yohan menjelaskan, tipe terbaru itu juga dihadirkan untuk melengkapi keluarga GSX 150 di Indonesia. Sebab, pasar di harga itu diakui dia cukup potensial.

Suzuki GSX-R150 tipe Shuttered Key SystemAditya Maulana - KompasOtomotif Suzuki GSX-R150 tipe Shuttered Key System

"Harga beda Rp 1 jutaan itu sangat berpengaruh di daerah. Jadi kami berikan pilihan yang lebih terjangkau, tetapi dengan fitur yang sama dengan varian sebelumnya," ujar Yohan.

GSX-R150 tipe "murah" (Shuttered Key System) dibanderol Rp 28.900.000, sedangkan GSX-R150 Keyless Ignition System Rp 29.900.000 on the road DKI Jakarta.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com