Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gerry Salim Terus Agresif Sampai Balapan Terakhir

Kompas.com - 03/12/2017, 16:27 WIB
Febri Ardani Saragih

Penulis

Buriram, KompasOtomotif – Walau sudah memastikan diri sebagai juara umum Asia Road Racing Championship (ARRC) kelas Asia Production (AP) 250, Gerry Salim tetap tampil semangat di balapan kedua seri Buriram, Thailand. Pebalap Astra Honda Racing Team (AHRT) itu berhasil finis ketiga setelah sempat terlempar ke posisi 11.

Baca: Bos Honda Indonesia Bicara Soal Taktik Juara Asia 250cc

Gerry yang memulai lomba di posisi ketiga, melakukan start buruk, posisinya langsung merosot ke-11. Sementara itu pebalap AHRT yang lain, Ahwin Sanjaya start di posisi 10 dan Rheza Danica Ahrens tidak bisa balapan karena cedera dislokasi bagian bahu kanan setelah terjatuh saat warm up lap.

Pebalap Astra Honda Racing Team (AHRT) Gerry Salim di kualifikasi Asia Road Racing Championship (ARRC) kelas AP250 yang digelar di Chang International Circuit, Buriram, Thailand, Jumat (1/12/2017).Febri Ardani/KompasOtomotif Pebalap Astra Honda Racing Team (AHRT) Gerry Salim di kualifikasi Asia Road Racing Championship (ARRC) kelas AP250 yang digelar di Chang International Circuit, Buriram, Thailand, Jumat (1/12/2017).

Tanpa Gerry, Tomoyshi Koyama (RAMA Honda) dan Anupab Sarmoon (Yamaha Thailand Racing Team) bertarung berdua berebut posisi terdepan. Keduanya sangat cepat dan mulai meninggalkan rombongan pebalap di belakangnya.

Pada putaran kedua, Gerry naik ke posisi delapan, sementara Ahwin bisa berada keempat. Putaran selanjutnya Gerry naik ke posisi tujuh sedangkan Ahwin memimpin rombongan belakang di posisi tiga.

Para pebalap di rombongan belakang terlihat sangat sibuk berganti posisi dan memanfaatkan celah. Ahwin dan Gerry pun akhirnya kesulitan meladeni hingga posisi masing-masing drop ke-9 dan ke-10.

Di rombongan depan, Anupab dan Koyama terus bergantian posisi depan tanpa diganggu pebalap lain. Hasilnya, catatan waktu kedua pebalap itu beda sampai delapan detik dari pebalap posisi ke-3.

Menyodok

Seperti panas belakangan, Gerry akhirnya memulai perlawanan lebih serius. Pada putaran ke-7, Gerry berhasil menyodok pelan-pelan sampai posisi ke-3. Sedangkan Ahwin berada ke-10.

Dua putaran terakhir, Gerry bertarung ketat dengan Muklada Sarapuech (AP Honda Racing Thailand) berebut posisi tiga. Saat di posisi ke-4, Gerry sempat mengangkat bokong di trek lurus biar kecepatannya bertambah, namun itu belum cukup melewati Muklada di tikungan pertama.

Pada putaran terakhir, setelah hampir bersentuhan beberapa kali, Gerry akhirnya bisa melewati Muklada kemudian finis ke-3. Ahwin menuntaskan balap di posisi ke-5. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com