Jakarta, KompasOtomotif - PT Pertamina (Persero) mulai melakukan uji coba transaksi non tunai pembelian bahan bakar minyak (BBM) di sejumlah SPBU. Setelah Jakarta dan Semarang, Pertamina resmi menandatangani perjajian Elektronifikasi Pembelian BBM Secara Non Tunai di seluruh SPBU Pontianak, Sabtu (16/9/2017).
General Manager Pertamina Marketing Operation Region VI Kalimantan Yanuar Budi Hartanto, menjelaskan penerapan transaksi non tunai di SPBU Pontianak merupakan perwujudan dari langkah mendukung Gerakan Nasional Non Tunai (GNNT).
"Dengan dukungan Pemerintah Kota Pontianak, diharapkan implementasi cashless di Pontianak dapat menjadi role model bagi kota-kota lain mendukung implementasi pembayaran non tunai di SPBU," ucap Yanuar dalam siaran resminya, Satu (16/9/2017).
Sebelumnya, beberapa SPBU di Pontianak sudah lebih dulu menerapkan pola transaksi non tunai. Namun, dengan adanya penandatanganan MOU yang dilakukan bersama Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Kalimantan Barat dan Walikota Pontianak menjadi penanda dimulainya penerapan uang elektronik di seluruh SPBU Pontianak.
Baca : Sudah Berapa Pengguna "e-Money" di Indonesia
Sebagai tahap uji coba, proses sosialisasi dilakukan tiap hari Sabtu dan Minggu dengan memberlakukan satu jalur khusus pembayaran uang elektronik. Setelah masyarakat terbiasa, maka akan ditambah sebagai persiapan menuju transaksi non tunai di semua jalur SPBU pada Januari 2018.
Jakarta
Menurut Vice President Corporate Communication Pertamina Adiatma Sardjito untuk uji coba di Jakarta sudah mulai berjalan. Namun jumlah SPBU belum banyak.
"Untuk Jakarta kita fokus ke proses perbaikan sistemnya dulu agar terpadu, nanti kita infokan apa dan bagaimananya. Untuk uji coba baru di SPBU Fatmawati, bisa dilihat langsung di sana," ujar Adiatma kepada KompasOtomotif, Sabtu (16/9/2017).
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.