Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Stiker Premium Asal Amerika Hadir di Autopro 2017

Kompas.com - 23/02/2017, 16:01 WIB
Stanly Ravel

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif - Ajang AutoPro 2017 juga menjadi pintu bagi pemain industri aftermarket dari luar Indonesia mengenalkan produknya. Salah satunya seperti Teckwrap International dengan produk stiker berkualits tinggi.

Marketing Director Techwrap International Shukhrat Ismatov, menjelaskan kehadiranya bukan hanya karena melihat Indonesia sebagai pasar potensial tapi jug karena tren pengguna stiker cukup besar.

"Asia adalah pasar yang luar biasa, termasuk Indonesia. Kami melihat tren pengguna stiker sebagai salah satu aspek modifiksi kendaraan tidak pernah pudar, kami ingin memberikan suguhan warna baru di luar dari warna solid biasa," ucap Shukhrat dalam seremoninya di Jakarta, Kamis (23/2/2017).

Teckwrap merupakan brand asal Amerika Serikat. Stiker high-grde calender and hybrid vinyl film ini diklaim bukan hanya berkualitas tinggi, namun memiliki daya tahan tinggi serta harga yang terjangkau.

Stanly/KompasOtomotif Wrapping stiker Teckwrap di AutoPro 2017
Selama acara, Teckwrap bekerjasama dengan Dice Sticker sebagai aplikator dan Dunia warna sebagai distributornya. Untuk menunjukan kualitas dan kepraktisan produknya serta memperkenalkan pilihan warna barunya, Teckwrap mengadakan acara live stickering pada mobil Mini Chooper milik Gading Martin.

Proses pengerjaan langsung ditangani oleh tenaga terampil yang mengambil SDM dari Dice Sticker. Rencananya mobil ini akan dikerjakan selama dua hari berturut-turut dengan warna sunset ibiza yang serupa dengan kelir bunglon.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com