Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Teknologi ”Slipper Clutch” Bisa Dipasang pada R15 Lama?

Kompas.com - 25/01/2017, 17:26 WIB
Donny Apriliananda

Penulis

Bogor, KompasOtomotif – Salah satu fitur yang menjadikan Yamaha All New R15 naik kelas adalah disematkannya assist and slipper clutch. Komponen ini membantu meringankan gerakan tuas kopling, sekaligus mencegah roda mengunci saat pengurangan gigi secara ekstrem.

Slipper clutch biasa dipakai pada moge, kini digunakan Yamaha untuk sepeda motor kelas menengah. Adanya komponen itu membuat back torque saat downshift (mengurangi gigi) berkurang, atau hilang sama sekali. Perpindahan gigi dari atas ke bawah pun jadi lebih halus.

Ridwan Arifin, Service Education PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) menjelaskan bahwa biasanya, saat mengurangi gigi dari enam ke tiga atau dua, ban belakang langsung mengunci karena putaran roda lebih cepat ketimbang putaran mesin. Inilah yang disebut back torque.

Slipper clutch mengurangi gejala itu, sehingga saat masuk ke tikungan, tetap ada akselerasi. Tenaga juga terdistribusi dengan baik, tidak tertahan karena ban yang mengunci,” ucap Ridwan, (23/1/2017).

Sementara assist pada clutch siap meringankan tuas kopling saat dioperasikan. Ridwan menjamin, saat berkendara dengan kopling yang ringan, tangan tak akan cepat capek. Tuas kopling yang ada pada setang kiri R15 kini jauh lebih ringan saat ditarik.

Pertanyaannya, bisakah komponen ini dipasangkan ke R15 lama? Ridwan tak menampik. Tapi, semua komponen kopling (satu set) harus diganti.

Hal ini karena semua bagian dari kopling R15 baru benar-benar berbeda jika dibandingkan versi lama. Kalau diganti, biayanya akan cukup mahal, dan Ridwan tak menyarankan hal ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com