Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 07/09/2016, 16:22 WIB
|
EditorAgung Kurniawan

Jakarta, KompasOtomotif – PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) lebih memilih memberikan keuntungan langsung dan kongkret untuk melambangkan Hari Pelanggan Nasional yang jatuh pada 4 September 2016 lalu. Konsumen pembeli Mio Z pun akan dilimpahkan diskon cicilan per bulan.

Program khusus ini berlaku untuk semua konsumen pembeli Mio Z pada periode 5 September hingga 30 September 2016 di seluruh diler resmi Yamaha.

Potongan cicilan sejumlah Rp 100.000-an untuk pembelian kredit Mio Z dengan DP lebih kecil atau sama dengan 15 persen dari harga on the road masing-masing area. Potongan diberikan untuk angsuran bulan pertama sampai bulan keenam.

Inilah yang dianggap YIMM sebagai hadiah spesial untuk konsumen di Hari Pelanggan Nasional. Yamaha Mio Z dipilih untuk program ini karena masih menjadi salah satu model laris. Sejak April hingga Juli 2016, model ini telah terjual 77.730 unit. 

YIMM BOD YIMM saat bertemu langsung dengan pelanggan Yamaha di jalanan Jakarta.
Selain program promosi Mio Z, YIMM juga menghadirkan kejutan buat masyarakat dengan bagi-bagi hadiah di berbagai diler serta langsung diberikan di traffic light pada Sabtu, (3/9/2016).

Board of PT YIMM melakukan kunjungan ke diler-diler pada 7 September di tujuh area yaitu Tangerang, Bogor, Bandung, Semarang, Bali, Jambi, dan Makassar, langsung membagikan souvenir khusus.

”Pada Hari Pelanggan Nasional tahun ini, kami secara khusus ingin mendekatkan diri dengan konsumen. Program promo Mio Z akan memudahkan konsumen untuk mendapatkan motor ini,” ujar Mohammad Masykur, Asisten GM Pemasaran YIMM.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com