Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lexus Sudah Bisa Tikam BMW dan Mercy

Kompas.com - 08/09/2015, 12:51 WIB
Donny Apriliananda

Penulis

California, KompasOtomotif – Lexus bikin kejutan di pasar mobil mewah Amerika Serikat ketika berhasil ”menginjak” dua merek Jerman mapan, yakni BMW dan Mercedes-Benz. Ya, penjualan merek premium asal Jepang itu pada Agustus 2015 lalu di luar dugaan lebih banyak ketimbang duo Jerman.

Merek yang berada di bawah naungan Toyota itu berhasil menjual 33.487 unit pada Agustus 2015, sementara Mercedes-Benz 28.373 unit dan BMW 27.775 unit. Catatan ini pertama kali terjadi dan membuat peta persaingan merek mewah di AS semakin memanas.

Model yang paling banyak terjual di antara mobil-mobil mewah adalah SUV Lexus NX F Sport terbaru, yakni 4.448 unit. Namun lonjakan sangat baik juga diperoleh BMW Seri 3 facelift, naik tak kurang dari 23 persen. Mercedes-Benz juga bisa ”berbicara banyak” pada generasi terbaru C-Class, naik 39 persen.

Tapi terlepas dari perolehan Lexus yang sangat baik bulan lalu, secara year to date atau penjualan dari awal tahun hingga saat ini, BMW masih berkuasa. Dari delapan bulan pertama 2015, merek ini sudah menjual 223.348 unit di AS.

Posisi kedua, saat ini diraih Lexus dengan grand total penjualan periode Januari-Agustus mencapai 222.151 unit. Lalu diikuti Mercedes-Benz dengan penjualan 220.870 unit.

Audi? Masih jauh dari podium setelah bulan lalu hanya menjual 18.794 unit, dan secara total delapan bulan pertama 2015 berada di angka 130.063 unit.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com