Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Program Harga dan Cicilan Murah Ducati di IIMS

Kompas.com - 14/09/2014, 10:30 WIB
Azwar Ferdian

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif - PT Supermoto Indonesia sebagai agen tunggal pemegang merek Ducati di Indonesia, memastikan diri bakal ambil bagian pada ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2014, 18-28 September mendatang.

Pabrikan sepeda motor sport asal Italia ini akan memperkenalkan tiga model baru, yakni Monster 1200, Diavel facelift dan juga model superbike 1199 Superleggera. Selain itu juga tersedia varian lain yang dipamerkan di booth Ducati guna menarik minat konsumen.

Makin menarik karena ada program promo penjualan beserta hadiah menarik buat para konsumen. Sesuai dengan tagline pada IIMS kali ini, “Impossible Price Ever” promo yang ditawarkan dengan harga mulai dari Rp 199 juta dan angsuran mulai Rp 2,9 juta.

Selain itu, konsumen yang melakukan transaksi di IIMS, akan mendapatkan kesempatan liburan ke Eropa, Australia dan nonton MotoGP di Sepang. Program tersebut telah dikemas dengan baik agar konsumen mendapatkan pelayanan maksimal.

“Kami berikan program promo yang spektakuler ini khusus pada IIMS 2014. Supermoto Indonesia mendapat dukungan dari Ducati Italia untuk memberikan harga khusus selama periode IIMS 2014 berlangsung, dan harga tersebut tidak akan terjadi lagi dikemudian hari. Program promo ini juga bertujuan untuk menggalakkan komunitas Ducati Indonesia, agar semakin meningkat,” jelas CEO PT Supermoto Indonesia Iwan Gogo Panjaitan, dalam siaran pers, Minggu (14/9/2014).

Selain program promo tersebut, akan diberikan beragam hiburan menarik yang dikemas dengan baik khusus untuk pengunjung booth Ducati Indonesia. "Kami berharap dalam event IIMS 2014 ini semua program dapat terselenggara dengan baik," tutup Chandra Sidik, Marketing Communication Manager Ducati Indonesia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com