Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Konsumsi BBM Mobilio Tembus 13,8 Kpl

Kompas.com - 05/02/2014, 09:25 WIB
Donny Apriliananda

Penulis

Yogyakarta, KompasOtomotif — Salah satu pertanyaan yang dinanti oleh calon konsumen Honda Mobilio adalah penggunaan bahan bakar. Itulah hal yang pertama kali KompasOtomotif ingin gali saat mengikuti media test drive di Yogyakarta, 4-5 Februari 2014, yaitu soal konsumsi BBM yang diklaim PT Honda Prospect Motor cukup irit.

Ada dua unit yang sudah KompasOtomotif coba, yakni tipe E CVT dan tipe E transmisi manual. Parameter pengujian memang tergolong sederhana karena hanya berdasarkan hasil yang tercatat di multifunctional display (MID) pada panel instrumen. Rute yang dilewati adalah seputar Kota Yogyakarta termasuk menuju Candi Prambanan di Klaten. Diperkirakan total jarak sekitar 60 km.

Perjalanan tak cuma melalui jalur utama Yogya-Solo, tetapi juga sempat blusukan melewati beberapa desa di sekitar Candi Prambanan. Fase pertama, KompasOtomotif bersama dua rekan jurnalis lain mendapat jatah menggeber varian E CVT.

Donny Apriliananda Konsumsi bahan bakar Honda Mobilio dari MID pada dua tipe.

Perilaku sehari-hari
Meski berjalan menggunakan pengawalan, tetapi kami berusaha mengemudi seperti perilaku sehari-hari. Tidak jarang juga digeber untuk mengejar rombongan konvoi atau jika ingin mengetahui akselerasi dan performa (akan dibahas dalam artikel selanjutnya).

Mobilio dilengkapi indikator ECO yang akan muncul otomatis di panel instrumen jika pengemudi mengendarai dengan gaya eco driving. Sekali lagi, kami tidak berusaha mengikuti instruksi ECO untuk mengetes seberapa irit jika dibawa lari dengan kondisi seperti gaya sehari-hari dan full AC.

Karakter lalu lintas
Karakter lalu lintas stop and go seperti berkendara di perkotaan juga sering dilalui. Di tengah perjalanan, kami berganti unit ke tipe E transmisi manual, menuju Candi Prambanan untuk mengikuti seremoni dan melihat sendratari Hanoman Obong. Lalu perjalanan dilanjutkan kembali menuju Yogyakarta.

Ketika tiba di hotel untuk bermalam, KompasOtomotif mengecek konsumsi bahan bakar dari MID yang sebelumnya sudah dinetralkan. Dari situ diketahui, untuk tipe E-CVT tertera 9,7 kpl, sementara untuk tipe E manual lebih irit, tertera 13,8 kpl.

KompasOtomotif meyakini, jika dikendarai dengan gaya mengemudi lebih halus dan mengikuti indikator ECO pada panel instrumen, konsumsi bahan bakar akan jauh lebih irit.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com