Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Renault Kembali ke Indonesia Tahun Depan!

Kompas.com - 28/09/2011, 08:30 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Mati suri! Itulah situasi dan kondisi Renault di Indonesia saat ini. Meski masih menyisakan anggota manajemen, namun tidak lagi berjualan. Padahal, di pentas dunia permobilan, nama Renault terus berkibar besama aliansinya Nissan. Satu hal lagi, pasar mobil Indonesia terus tumbuh dan merupakan tiga besar yang sangat menjanjikan di Asia!

Nah, kebetulan Nissan juga berjaya di Indonesia! Apakah Renault dibiarkan seperti sekarang? Ketika hal tersebut disampaikan kepada Jusak Kertowidjojo, Presiden Direktur PT Indomobil Sukses International Tbk, jawabannya, tahun depan adan rencana untuk menghidupkan mobil Perancis itu kembali.

Dirakit
"Saat ini studi masih berlangsung. Keputusan diambil akhir tahun ini. Rencananya, kembali dirakit di National Assambler (pabrik milik Indomobil)," ujar Jusak.

Dijelaskan, Indomobil tengah mempertimbangkan tiga segmen utama untuk Renault di Indonesia,  yaitu hatchback, multi purpose vehicle (MPV) dan sport utility vehicle (SUV)). "Ketiganya paling potensial di sini (Indonesia). Saya terikat kontrak dan tidak bisa menyebutkan mana yang masuk duluan," lanjutnya.

Persiapan produksi, lanjut Jusak, perlu waktu cukup lama, yaitu sekitar satu tahun untuk memulai produksi. Realisasinya, Indomobil diperkirakan harus merogoh kocek minimal Rp10 miliar untuk pembelian peralatan dan perlengkapan perakitan. "Kita kan sudah punya pabrik, investasi tak akan besar. Itu sangat bisa dilakukan," beber Jusak.

Pilihan Model
Dari informasi yang masuk ke redaksi KOMPAS.com, terdengar rencana Renault ingin memasarkan dua model yakni Dacia Duster (SUV) yang diproduksi di Romania dan dipasarkan ke Eropa, Rusia, Timur Tengah, Afrika dan Amerika Selatan. Model ini menggunakan mesin 1.5 liter diesel atau 1.6 liter bensin dengan sistem gerak 4x2 dan 4x4.

Kandidat kedua, Modus (hatchback), direncanakan dirakit di India. Dimensinya, panjang 3.873 mm, lebar 1.695 mm, tinggi 1.586 mm, dan jarak sumbu roda 2.482 mm. Mobil ini diproduksi dari platform V Nisssan yang juga digunakan untuk Micra dan Renault Clio. Mesinnya 1.5 liter diesel common rail dan bensin bensin 1.198cc yang digunakan oleh Micra.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com