Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kesan Futuristik Desain Kabin Mitsubishi Mirage

Kompas.com - 11/05/2017, 17:47 WIB
Donny Apriliananda

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif – Pengguna city car memang harus dibuat nyaman, karena ada kaitannya dengan rasa bosan saat berkendara dalam kondisi macet. Ketika disodorkan New Mitsubishi Mirage, pengguna city car pun merasa disuguhi kesan ”istimewa pandangan pertama”.

Itulah pengakuan salah satu peserta kegiatan Office to Office with Mitsubishi yang diadakan Kompas.com dan Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI), (10/5/2017). Mitsubishi Outlander Sport dan New Mirage disediakan untuk dicoba para pegawai kantor berkeliling.

Baca:Yuk Office to Office Bareng Mitsubishi

Kali ini giliran kantor Kudo di kawasan Radio Dalam, Jakarta Selatan, yang melibatkan puluhan karyawan. Mereka diminta mencoba salah satu dari model tersebut, sebagai salah satu andalan Mitsubishi di segmen mobil perkotaan.

Eka Wijayanti, salah satu karyawan yang menggunakan Mitsubishi New Mirage transmisi manual, mengaku terkesan dengan nuansa kabin yang modern. ”Head unit-nya asyik, kesannya sangat futuristik. Duduk juga nyaman, enggak bikin pegel,” ujarnya

Ghulam/KompasOtomotif Mitsubishi Office to Office.
Setelah berkeliling sesaat dengan rute sekitar kantor, Eka menyatakan bahwa posisi duduknya sangat fleksibel karena bisa disetel dari segela arah. Maju, mundur, atau ditinggikan. Hal ini memberi fleksibilitas untuk orang-orang dengan tinggi badan 160 cm seperti dirinya.

”Tapi memang harus mencari posisi duduk yang nyaman dulu, karena mungkin mobilnya agak tinggi, jadi kaki harus pas kalau untuk menjejak kopling,” kata Eka yang kebetulan mendapat unit bertransmisi manual.

Selain itu, Eka juga merasakan kekedapan kabin yang cukup. Tak terlalu kedap, juga tak terlalu bising. Dia merasa, butuh suara-suara dari luar untuk mendengarkan situasi di luar kabin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com