Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Simak Potongan Harga MPV di IIMS 2017

Kompas.com - 05/05/2017, 18:33 WIB
Ghulam Muhammad Nayazri

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif – Banjir promo dan potongan harga sudah bukan rahasia di pameran-pameran otomotif, khususnya di Indonesia International Motor Show (IIMS) 2017. Dari banyak segmen yang dihadirkan, model multi-purpose vehicle (MPV) bisa jadi salah satu pilihan utama konsumen.

Untuk mengetahui promo diskon yang tersedia selama IIMS 2017, KompasOtomotif mencoba mencari tahu langsung dari lantai pameran.

Dari empat model low MPV yang dirangkum, Suzuki Ertiga yang paling tinggi penawaran potongan harganya, di angka Rp 25 juta, untuk model biasa. Sementara untuk Ertiga dengan teknologi mild-hybrid terbarunya, sampai Rp 10 juta.

Kemudian penawaran menarik kedua ada Daihatsu Xenia, di mana salah satu sales menawarkan  diskon samai Rp 17,5 juta. Bukan hanya itu, tenaga penjual juga menawarkan bonus menarik, seperti tambahan karpet dasar dan sarung jok.

Beranjak jalan ke arah ujung utara Hall D, di booth Honda, model Mobilio hanya dibanderol sampai Rp 10 juta. Soal urusan diskon, Honda memang terblang cukup pelit dibanding merek lain.

Namun bagaimanapun jangan menyerah, karena bisa saja sales memberikan diskon  lebih besar jika benar-benar menginginkan Mobilio. Pasalnya dari salah satu cerita pengunjung IIMS 2017, pernah ditawarkan sampai Rp 30 juta.

Selain itu, ada juga down payment (DP) minim yang ditawarkan (15 persen). Menariknya lagi, Honda juga menawarkan lucky deep mulai dari Rp 500.000 sampai Rp 50 juta.

Terakhir adalah Toyota Avanza, yang diskonnya sebesar Rp 15 juta. Namun, potongan itu tidak berhenti di angka tersebut. Tenaga penjual memberikan informasi kalau jumlahnya bisa naik, tapi dirinya tidak memberi tahu sampai batasan berapa.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com