Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Honda Civic "Terganas" Versi Produksi Siap Meluncur

Kompas.com - 18/02/2017, 07:22 WIB
Stanly Ravel

Penulis

Jenewa, KompasOtomotif - Honda Civic Type R generasi baru siap tampil di ajang Geneva Motor Show, Maret 2017 mendatang. Beda dengan model yang sebelumnya masih berbentuk prototipe, kali ini Honda akan memajang mobil sport sudah dalam status versi produksi.

Dilansir dari Autoevolution, Civic Type R versi produksi akan tampil perdana dengan desain hatchback lima pintu. Bila dilihat sekilas, tampilannya memang hampir serupa dengan versi prototipenya.

Kesan agresif masih jadi andalan utama yang tersorot jelas dari konsep aerodinamis eksteriornya. Desain baru pada lampu utama menegaskan tatapan tajam yang siap untuk melawan para rival utamanya, seperti Golf R dan Ford Focus RS.

Untuk urusan tenaga, Honda ternyata masih membenamkan mesin generasi Type R sebelumnya, yakni 4 silinder 2.000 cc VTEC Turbo. Meski demikian, ada kabar yang mengatakan tenganya sudah di-upgrade hingga mampu menyentuh angka 306 tk dan torsi 400 Nm.

www.autoevolution.com Versi produksi Civic Type R akan dalam bentuk hatchback.

Namun untuk sistem penggerak rodanya sendiri di pastikan masih menggunakan front wheel drive, bukan all wheel drive (AWD) seperti yang dikabarkan sebelumnya.

Setelah resmi diluncurkan, rencananya Honda akan langsung memulai proses produksi di Swindon, Inggris. Pabrik tersebut nantinya akan menjadi basis produksi untuk ke beberapa negara, mulai dari Eropa, Amerika Utara, dan Jepang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com