Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ducati Scrambler Juga Meluncur di IIMS 2016

Kompas.com - 08/03/2016, 16:04 WIB
Febri Ardani Saragih

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif – Selain memastikan Toyota Sienta meluncur di Indonesia International Motor Show (IIMS) 2016, Direktur Dyandra Promosindo Hendra Noor Saleh selaku penyelenggara juga membuka informasi sepeda motor paling laris Ducati, Scrambler, ikut melantai.

Akun media sosial pria yang sering dipanggil Kohen itu mengungkap berbagai program yang bakal hadir di IIMS saat digelar di JiExpo Kemyoran, Jakarta, pada 7 – 17 April 2016. Pada poin nomor 8, Kohen menulis “motor keluaran 2016 seperti Ducati Scrambler”.

KompasOtomotif langsung mengonfirmasi kepada distributor resmi baru Ducati di Indonesia mulai 1 Januari 2016, Garansindo Euro Sports (GES). Pertanyaannya apakah benar informasi Scrambler bakal hadir di IIMS 2016?

“Betul mas,” jawab Dhani Yahya, Managing Director GES lewat teks, Selasa (8/3/2016).

Dhani juga mengungkap akan ada dua model Scrambler yang siap tampil, yakni 800cc dan Sixty2 (400cc). Keterangan itu memastikan Scrambler debut di IIMS 2016.

motorcycle Tiga tipe lain Ducati Scrambler, The Urban Enduro (kiri), The Classic (tengah), dan The Scrambler Full Throttle.
Saat masih dipegang distributor lama, Supermoto Indonesia, Scrambler sudah mulai dijual sejak IIMS 2015 kendati tidak ada satu pun unit yang dipamerkan. Ada empat model 800cc yang dilego, yaitu Icon yang dihargai Rp 455 juta, serta Classic, Full Throttle, dan Urban Enduro. Ketiga model terakhir dijual Rp 510 juta.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com