Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persiapkan Ini untuk Hadapi Musim Hujan

Kompas.com - 28/11/2014, 09:52 WIB
Jakarta, KompasOtomotif - Musim hujan mulai melanda sebagian wilayah Indonesia, termasuk Jakarta dan sekitarnya. Situasi hujan harus dihadapi dengan cermat oleh setiap pengendara, termasuk juga pengendara mobil. Curah air dari langit memperbesar risiko terjadi kecelakaan, bila tidak diimbangi dengan kondisi mobil yang sehat dan aman.

Namun jangan khawatir terlebih dahulu. Bila diiringi dengan persiapan mantap dan jurus mengemudi tepat, berkendara saat hujan juga bisa tetap aman. Ada tips persiapan menghadapi musim hujan yang pernah dirilis Garda Oto Racing Team.

Shutterstock Ilustrasi
Pastikan kondisi wiper
Karet wiper bisa menjadi kaku dan bergelombang karena lama tak diganti atau terkena panas matahari. Kondisi tersebut menyebabkan sapuan di kaca menjadi tidak sempurna dan justru mengganggu pandangan. Segera ganti dengan karet baru sesuai spesifikasi mobil.

Isi penuh air pembasuh kaca
Sebelum berkendara, pastikan air pembasuh wiper dalam keadaan penuh. Campur dengan cairan khusus pembasuh kaca untuk membantu menghilangkan kotoran di kaca. Pastikan juga motor penggeraknya aktif dan bisa menyemprotkan air ke kaca.

Wajib perhatikan kondisi ban
Saat hujan, alur ban akan bekerja membuang air ke samping supaya tidak terjadi gejala mobil mengambang di atas air alias aquaplanning. Makanya, pastikan kembang ban masih baik, minimal memiliki ketebalan 50 perseb dari baru. Tekanan angin, jangan melebihi atau kurang standar yang dianjurkan bisa membuat daya cengkeram berkurang.

Periksa kebocoran
Khususnya pemilik mobil berusia di atas 10 tahun, sesekali cobalah cuci mobil Anda di mesin pencuci otomatis. Dengan begitu Anda bisa melihat apakah terjadi kebocoran di celah kaca maupun bodi mobil. Bila ya, segera perbaiki supaya Anda tak kebasahan saat hujan lebat.

Sistem pendingin
Pastikan sistem pendinginan (AC) bekerja normal. Sebab, sampai tidak berkerja akan mengganggu pandangan akibat kaca berembun.

Periksa polis asuransi
Pastikan kendaraan Anda telah dilindungi oleh jaminan kerusakan (asuransi) akibat banjir. Karena, sebagian dari kita belum mengetahui apakah kendaraan telah dilindungi oleh perluasan jaminan banjir atau tidak.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com