Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baru Dibeli, Audi R8 Hangus Terbakar

Kompas.com - 22/08/2014, 08:20 WIB
Azwar Ferdian

Penulis

Bangkok, KompasOtomotif - Masalah kebakaran mobil tidak hanya sering terjadi di Indonesia, tapi juga kerap terjadi di negara lain. Kali ini, mobil super, Audi R8, hangus terbakar saat sedang melintas di lalu lintas yang sibuk di Bangkok, Thailand.

Seperti dilansir Inautonews, Jumat (22/8/2014), R8 hitam milik warga Bangkok yang terbakar ini, ternyata belum lama dibeli. Mobil warna hitam ini masih dalam kondisi benar-benar baru.

Api muncul dari ruang mesin di bagian belakang, dan dengan cepat menyambar ke hampir ke seluruh bagian bodi belakang. Beruntung pengemudi bisa menyelamatkan diri, dan tidak ada korban jiwa dalam insiden kebakaran tersebut.

Sebagai informasi, R8 telah diproduksi sejak Juni 2007 sampai akhir tahun lalu. Total, Audi telah memproduksi tidak kurang dari 50.700 unit, yang dirakit di Neckarsulm, Jerman. Ditawarkan dalam dua model bodi coupe dan roadster, dan sistem gerak semua roda. Ada dua jenis mesin yang tersedia yakni FSI V8 berkapasitas 4,2 liter atau FSI V10 dengan kapasitas  5.2 liter.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com