Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Chrysler Dikunjungi Atika Hasiholan

Kompas.com - 30/07/2011, 17:26 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Dalam debutnya di IIMS 2011, PT Garansindo Inter Global (Chrysler Indonesia) bisa ternyemum lebar. Pasalnya, sampai hari kemarin (29/7) pemasar produk Amerika ini sudah melego 40 unit. Dan hari ini, stan mereka kedatangan aktris ibukota Atika Hasiholan, Marini Zumarnis, Dewi Razer, Marcelino, Surya Saputra dan Chintya Lamusu.

Muhammad Al Abdullah, Chief Operating Officer Chrysler Indonesia mengatakan, pengalaman pertama di IIMS cukup mengesankan. "Sebenarnya jumlah SPK (surat pemesanan kendaraan) jauh lebih besar, tapi yang sudah kasih DP (down paymen) sekitar 40," ujar pria yang akbrab dipanggil Memed di IIMS, hari ini.

Memed melanjutkan, dari total pesanan yang masuk masih didominasi oleh Jeep Wrangler sampai 70 persen atau 28 unit. "Dodge Journey juga sudah dipesan 11 unit. Angka ini cukup baik, karena modelnya benar-benar baru," jelas Memed.

Sampai semester pertama 2011, Chrysler Indonesia mengaku sudah menjual semua alokasi sebanyak 700 unit yang ditujukan ke Indonesia. "Tapi baru 63 persen yang mulai dikirim ke konsumen," lanjut Memed.

Secara potensial, pesanan Chrysler di Indonesia jauh melebihi kuota yang diberikan prinsipal. "Tahun depan mudah-mudahan bisa menjual lebih dari 1.500," tutup Memed.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com