Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER OTOMOTIF] Mitsubishi Pamer Teaser Colt 2023, Calon SUV Ringkas | Pria Ini Beli All New Toyota Agya Cuma Bayar Satu Rupiah

Kompas.com - 06/04/2023, 06:02 WIB
Janlika Putri Indah Sari,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

 

JAKARTA, KOMPAS.com - Mitsubishi tengah mempersiapkan generasi terbaru Colt 2023 yang memulai debut 8 Juni 2023.

Mobil ini merupakan versi rebadge dari Renault Cilo yang akan diproduksi oleh produsen otomotif berlambang tiga berlian. Menjelang peluncurannya, pabrikan asal Jepang itu mengeluarkan teaser terbaru dari Colt di situs resmi Mitsubishi Jerman.

Selain itu, ada berita soal toko jual beli online Shopee mengadakan promo Big Ramadan Sale. Promo Flash Sale Rp 1 ini menawarkan berbagai produk, mulai dari emas 5 gr, paket umrah, iPhone 14, hingga mobil Toyota Agya.

Tercatat ada lima orang yang berhasil membeli mobil Toyota Agya dengan Rp 1 di Flash Sale 4.4 Shopee. Salah satunya ialah Febbry Setiawan, karyawan swasta asal Bandung, Jawa Barat.

"Jadi sudah mau tidur sudah di kasur matikan lampu. Kalau mau tidur main ponsel, buka Instagram dan TikTok, terus kepikiran buat buka Shopee. Tidak menyiapkan saldo apa-apa," ujar Febbry kepada Kompas.com, Rabu (5/4/2023).

Baca juga: Modifikasi Truk Tampil Keren dan Nyentrik, Habiskan Rp 93 Juta

Berikut 5 artikel terpopuler di kanal otomotif pada Rabu, 5 April 2023 :

1. Mitsubishi Pamer Teaser Colt 2023, Calon SUV Ringkas

Mitsubishi Colt 2023Doc Carscoops Mitsubishi Colt 2023

Dikutip dari Carscoops, Selasa (5/4/2023), teaser tersebut memperlihatkan bagian belakang, lengkap dengan emblem Mitsubishi dan Colt. Terlihat pula sebagian bentuk stoplamp Mitsubishi Colt.

Secara tampilan, mobil yang berada di segmen sport utility vehicle (SUV) ringkas terlihat hampir sama dengan Renault Cilo. Hanya saja, Mitsubishi Colt terlihat lebih modern dan furutistis berkat desain lampu depan yang dinamis.

Baca juga: Mitsubishi Pamer Teaser Colt 2023, Calon SUV Ringkas

2. Pria Ini Beli All New Toyota Agya Cuma Bayar Satu Rupiah

All New Toyota AgyaTAM All New Toyota Agya

"Terus iseng pas Flash Sale ada mobil saya klik. Detiknya pas banget jam 23 menit 59 detik 57 atau 58 (tengah malam). Itu saya klik mobil. Sudah check out masuk ke halaman pembayaran dan lain-lain," ujar dia.

Pemuda berusia 23 tahun itu mengatakan tidak percaya bisa mendapatkan mobil baru dengan harga Rp 1.

"Perasaan saya tidak menyangka saja bisa dapat. Tapi yang penting ada dulu supaya saya lega, sebab di komen postingan saya ada yang bilang bohong, penipuan dan netizen tidak berburuk sangka," kata dia.

Baca juga: Pria Ini Beli All New Toyota Agya Cuma Bayar Satu Rupiah

3. Ciri-ciri Penipuan Jual Beli Mobil Bekas, Pelaku Pasti Pakai Kalimat Ini

Motuba di Garasi Mobkas Om CilokAgus Motuba di Garasi Mobkas Om Cilok

Jelang lebaran, banyak masyarakat yang mencari mobil bekas. Baik di showroom, atau aplikasi jual beli secara daring banyak menawarkan mobil bekas dengan kualitas yang cukup menjanjikan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com