Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Awas Macet di GBK, Ada Penukaran Tiket Konser Blackpink

Kompas.com - 09/03/2023, 08:57 WIB
Janlika Putri Indah Sari,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Promotor konser Blackpink mengumumkan jika penonton sudah bisa menukarkan tiketnya pada 4 -10 Maret 2023 di di Parkir Selatan Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta Selatan.

Konser dari girl band asal Korea Selatan berlangsung selama dua hari yaitu 11 dan 12 Maret 2023 di Stadion Utama GBK. Untuk jam penukaran tiket sendiri yaitu mulai pukul 10.00 WIB sampai dengan pukul 19.00 WIB.

Maka dari itu, Polda Metro Jaya mengimbau bagi pengguna pengendara yang melintasi kawasan GBK Senayan untuk menggunakan kendaraan umum karean ada potensi kemacetan, Jumat (9/3/2023).

Baca juga: Omoda 5 Diklaim Laris, Chery Mesti Ubah Strategi Tiggo 7 Pro

“Bagi Pengguna Jalan diimbau agar menghindari Kawasan GBK Senayan pada Pukul 10.00-22.00 WIB dikarenakan ada Kegiatan Penukaran Tiket Konser Musik 'BLACKPINK' yang berpotensi terjadinya Kemacetan arus lalu lintas, Bagi Pengunjung diimbau agar menggunakan Moda Transportasi Umum,” dikutip dari Twitter @TMCPoldaMetro.


Tidak hanya itu, pembukaan Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2023 juga menjadi pontensi kemacetan lalu lintas hari ini di Jakarta. Pameran otomotif tahunan yang digelar selama 10 - 19 Maret 2023 ini berlangsung di Jakarta Convention Center (JCC).

Honda - Jakarta Auto Week 2022Honda Honda - Jakarta Auto Week 2022

 Baca juga: DAMRI Operasikan Layanan Bus Pink Sambut International Women’s Day

Berbeda dengan tahun sebelumnya, rangkaian acara JAW 2023 diisi oleh konser musik dari sejumlah musisi beken Indonesia.

Maka dari itu, lalu lintas jalan di sekitar JCC berpotensi alami kepadatan selama acara berlangsung.

Adapun untuk jam open gate konser musik di GJAW 2023 yaitu 17.50 WIB, sementara itu untuk pertunjukannya dimulai pukul 19.00 WIB.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com