Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Daftar Motor Baru yang Meluncur di 2022

Kompas.com - 25/12/2022, 07:41 WIB
Dio Dananjaya,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Tak seperti saat pandemi yang terjadi tahun 2020 dan 2021, di tahun ini sejumlah pabrikan roda dua mulai gencar meluncur produk terbarunya. Berdasarkan catatan Kompas.com, ada belasan motor baru yang meluncur pada 2022.

Dari merek Honda misalnya, motor baru pabrikan berlogo sayap ini dimulai dari Vario 160 yang meluncur pada Februari 2022.

Setelah dipakai PCX 160 dan Vario 160, penggunaan basis mesin 160 cc eSP+ ini kemudian turut disematkan pada ADV 160 sekitar Juli 2022.

Baca juga: Naik Mobil Matik Lewati Tanjakan, Jangan Cuma Andalkan Gigi D

Suzuki Avenis 125 di lantai pameran IMOS 2022Dok. SIS Suzuki Avenis 125 di lantai pameran IMOS 2022

Kemudian, Astra Honda Motor kembali meluncurkan motor baru CBR250RR pada September 2022, lalu Vario 125 pada bulan yang sama.

Sementara pabrikan Yamaha, pada awal tahun ini meluncurkan Fazzio. Jelang akhir tahun, tepatnya pada IMOS 2022, menghadirkan New Freego 125 dan XMAX Connected.

Adapun Suzuki ternyata cukup menarik perhatian penggemar roda dua dengan meluncurkan skutik 125 cc bernama Avenis. Serta ada juga motor petualang V-Strom SX 250 yang didatangkan secara utuh dari India.

Baca juga: Tidak Ada Pengecualian, Mobil Pelat RF Masih Arogan di Jalan

Lalu Kawasaki juga ikut meramaikan pasar motor baru dengan menyegarkan ZX-25RR yang mendapat beberapa pembaruan dibandingkan model lama.

Pabrikan geng hijau ini turut menghadirkan KLX230SM dan Stockman untuk memberikan pilihan bagi penggemar motor offroad.

Sedangkan Piaggio Indonesia diketahui juga agresif tahun ini. Untuk model yang benar-benar baru terdapat Aprilia SR-GT dan Tuareg 600. Tak ketinggalan dari merek Vespa, ada tipe LX125 edisi spesial dengan motif batik.

Baca juga: Memaksa Pakai Gigi L Buat Tanjakan Panjang, Ada Risiko Kerusakan

New Kawasaki Ninja ZX-25R model 2023.KOMPAS.com/Gilang New Kawasaki Ninja ZX-25R model 2023.

Kemunculan model-model baru ini berbanding lurus dengan meningkatnya angka penjualan motor, seperti yang dirilis oleh AISI (Asosiasi Industri Sepedamotor Indonesia).

Semisal pada November lalu, penjualan meraih 588.269 unit atau naik 9,4 persen Month to Month (MtM) dibandingkan Oktober sebesar 537.587 unit.

Sementara itu, penjualan secara Year to Year (YtY) juga meningkat signifikan, yakni sebanyak 463.586 unit atau naik 26,6 persen dari bulan yang sama pada 2021.

Bisa dibilang penjualan motor domestik mulai pulih setelah pandemi, di mana penjualan secara total pada periode Januari-November 2022 mencapai 4.738.216 unit

Atau mengalami peningkatan 1,4 persen atau 68.497 unit, dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya sebesar 4.669.719 unit.

Baca juga: Komentar Polisi Terhadap Mobil Pelat RF yang Masih Arogan di Jalan

Komparasi Honda ADV 160 dan Aprilia SR-GT 200KOMPAS.com/Dio Komparasi Honda ADV 160 dan Aprilia SR-GT 200

Berikut ini daftar motor baru tahun 2022:

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com