Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PPF Teknologi Pelindung Dashbord dari V-Kool

Kompas.com - 07/04/2022, 19:41 WIB
Janlika Putri Indah Sari,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com— Di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) Hybrid 2022, V-Kool menjadi salah satu merek kaca film di bidang otomotif yang meramaikan acara.

Terletak di Hall D JIExpo Kemayoran Jakarta, V-Kool tidak hanya menawarkan produk kaca film mobil saja, ada Paint Protection Film (PPF) yang juga turut ditawarkan pada pengujung.

PPF merupakan produk perlindungan cat pada kendaraan yang terbuat thermoplastic urethane. Teknologi ini menjadi solusi pemilik mobil untuk melindungi cat pada kendaraan.

Baca juga: Simak Tarif Tol Jakarta ke Bandung buat Kendaraan Golongan I

Tidak hanya untuk melindungi cat pada bodi mobil, PPF juga dapat digunakan untuk melindungi bagian interior mobil seperti dashboard.

Lianto Vachon Chief Operating Officer V-Kool mengatakan jika dashboard mobil yang dilapisi oleh PPF akan menjadi lebih terlindungi.

Dashboard mobil saat ini mayoritas berwarna black piano. Dengan warna seperti itu, dashboard rentan tergores. Maka dari itu, dengan melapisi dashboard menggunakan PPF akan mencegah goresan terjadi,” katanya pada Kompas.com di IIMS Hybrid 2022.

V-Kool Paint Protection Film (PPF) Janlika Putri V-Kool Paint Protection Film (PPF)

Tidak hanya mudah tergores, bagian dashboard juga mudah berubah warna karena paparan sinar ultraviolet.

PPF akan melindungi paparan sinar matahari sehingga menjaga tampilan warna dashboard. Ada dua pilihan yang jenis PPF yang V-Kool tawarkan, jenis glossy dan juga dof. 

Baca juga: Ini Bagian Bodi Mobil yang Mudah Diserang Karat

“V-Kool PPF berbeda dengan lapisan film yang digunakan untuk kaca mobil. Secara teksture, plastik pelapis ini lebih tebal dari yang digunakan untuk melapisi kaca. Oleh karena itu, PPF dapat memberikan perlindungan terhadap risiko goresan pada bodi dan interior kendaraan seperti pada dashboard,” kata Lianto.

Bagi yang berminat menggunakan PPF untuk dashboard mobilnya, V-Kool menawarkan harga mulai dari Rp 4 juta. Budget akan bertambah apabila ukuran dashboard mobil lebar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com