Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Michelin Sedang Kembangkan Ban Belakang Baru untuk MotoGP

Kompas.com - 11/03/2022, 11:42 WIB
Donny Dwisatryo Priyantoro,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Ban pada motor balap MotoGP merupakan salah satu faktor penentu kemenangan. Selain itu, komponen ini juga dapat menentukan keselamatan.

Setiap tahunnnya, motor MotoGP selalu mengalami peningkatan. Setiap pebalap juga memiliki gaya atau cara masing-masing dalam membawa motornya.

Baca juga: Michelin Siapkan 1.200 Ban per Sirkuit untuk MotoGP 2022

Michelin yang telah ditunjuk untuk menjadi partner ban resmi MotoGP hingga 2026 juga terus melakukan pengembangan.

Tim Michelin Two Wheels Motorsport bersiap untuk sesi tes pra-musim di Sirkuit MandalikaDok. Michelin Tim Michelin Two Wheels Motorsport bersiap untuk sesi tes pra-musim di Sirkuit Mandalika

Tahun ini, Michelin melanjutkan pengembangan rear casing baru, yang sudah dimulai diuji di beberapa sirkuit pada tahun 2021. Michelin menargetkan rear casing baru ini meluncur pada MotoGP 2023.

Michelin juga akan melaksanakan uji tertutup untuk ban depan baru yang akan digunakan pembalap pada tes pramusim resmi di 2023, sebelum diluncurkan pada kompetisi utama pada 2024.

Baca juga: Kesiapan Michelin Jelang Tes Pra-musim MotoGP di Sirkuit Mandalika

Michelin Two Wheels Motorsport Manager Piero Taramasso, mengatakan, bagi Michelin, motorsport adalah laboratorium untuk menghasilkan inovasi.

Tim Michelin Two Wheels Motorsport bersiap untuk sesi tes pra-musim di Sirkuit MandalikaDok. Michelin Tim Michelin Two Wheels Motorsport bersiap untuk sesi tes pra-musim di Sirkuit Mandalika

"Karena itu, Michelin akan terus menciptakan solusi baru untuk lebih merampingkan pilihan-pilihan ban sembari terus menghadirkan performa terbaik," ujar Taramasso, dalam keterangan resminya.

Taramasso menambahkan, Michelin mengutamakan untuk memastikan ban buatannya tetap selaras dengan teknologi kendaraan dan gaya berkendara yang kian berkembang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com