Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

KNKT Sorot Insiden Mobil Terbakar dan Daerah Rawan Laka Selama 2021

Kompas.com - 21/12/2021, 08:42 WIB
M. Adika Faris Ihsan,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

jAKARTA, KOMPAS.com - Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) telah merilis capaian kerja untuk periode 2021. Sepanjang tahun ini, total ada 18 kecelakaan lalu lintas dan angkutan jalan (LLAJ) yang sudah diinvestigasi KNKT.

Ahmad Wildan, Plt. Kasubkom IK LLAJ KNKT, menegaskan, bahwa masyarakat harus memahami jumlah kecelakaan yang sudah diinvestigasi bukan menunjukkan jumlah keseluruhan kecelakaan LLAJ di Indonesia.

"Data itu adalah jumlah kecelakaan LLAJ yang sudah diinvestigasi KNKT," ucap Wildan dalam konferensi pers virtual, Senin (20/12/2021).

Baca juga: Ini Aturan dan Syarat Perjalanan Darat Terbaru Selama Libur Nataru

Sebab, tidak semua kasus kecelakaan jadi wewenang KNKT untuk diinvestigasi. Menurut Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 62 Tahun 2013 tentang Investigasi Kecelakaan Transportasi, ada sejumlah kriteria agar sebuah kecelakaan bisa dilakukan tindakan investigasi.

Truk trailer terguling di rest area KM 97 Cipularang Truk trailer terguling di rest area KM 97 Cipularang

Misalnya, terjadi tabrakan antar kendaraan bermotor umum, kecelakaan antara kendaraan bermotor umum dengan kereta api, dan kecelakaan antara kendaraan bermotor umum dengan fasilitas atau benda lainnya.

Selain itu, kendaraan bermotor umum terguling, kendaraan bermotor jatuh ke jurang, serta kendaraan bermotor umum terbakar.

Wildan menyorot fakta bahwa investigasi yang dilakukan KNKT sepanjang 2021 didominasi kendaraan terbakar, daerah rawan kecelakaan, dan kecelakaan truk trailer.

Baca juga: Pengendara Motor Pengawal Ambulans Kena Tilang, Ini Penjelasan Polisi

Insiden kendaraan terbakar memang masih kerap terjadi akhir-akhir ini. Terbaru, sedan Mercedes-Benz E320 terbakar di Jalan Tol Cengkareng arah Bandara Soekarno-Hatta Km 31A, Senin (20/12/2021).

Sehari sebelumnya, kebakaran kendaraan juga terjadi di Jalan Bypass Ngurah Rai, Jimbaran, Bali, Minggu (19/20/2021). Pada peristiwa tersebut, sebuah BMW 318i E46 hangus dilalap api.

Wildan menyebutkan, ada beberapa faktor yang jadi penyebab utama kendaraan dapat terbakar, mulai dari permasalahan kelistrikan, hingga modifikasi peningkatan performa mesin pada mobil pribadi.

Ilustrasi Fly Over KretekTRIBUN JATENG/MAMDUKH ADI PRIYANTO Ilustrasi Fly Over Kretek

Selanjutnya membahas daerah rawan kecelakaan, KNKT mencatat sejumlah lokasi di Indonesia yang dinilai rawan, antara lain Tikungan Harmoko (Sumatera Selatan), Fly Over Kretek (Brebes, Jawa Tengah), Kertek (Wonosobo, Jawa Tengah), Dieng (Jawa Tengah), Cangar (Mojokerto, Jawa Timur), dan Turunan Salib Putih (Salatiga, Jawa Tengah).

Baca juga: Mulai Hari Ini, Ganjil Genap Berlaku di Kawasan Puncak

Terakhir yakni kecelakaan truk trailer. Wildan menyebutkan empat penyebab utamanya, yaitu kompetensi pengemudi, kelaikan jalan truk trailer, tata cara pemuatan, dan faktor lintasan.

Sejumlah rekomendasi pun sudah dirilis KNKT terkait berbagai jenis kecelakaan yang telah diinvestigasi. Rekomendasi tersebut bertujuan untuk menurunkan angka kecelakaan LLAJ sekaligus menekan risiko yang ada, fokus pada regulasi, sarana prasarana, hingga pengendalian dan pengawasan.

"Rekomendasi tersebut juga kami tindaklanjuti dengan advokasi program mitigasi, edukasi mitigasi, serta monitoring dan evaluasi," kata Wildan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com