Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Isuzu Sudah Kantongi 400-an SPK Selama GIIAS 2021

Kompas.com - 21/11/2021, 10:53 WIB
Muhammad Fathan Radityasani,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

TANGERANG, KOMPAS.com – PT Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI) turut meramaikan gelaran Gaikindo Indonesia Auto Show (GIIAS) 2021 yang berlangsung dari 11 sampai 21 November 2021 di ICE BSD.

Pada kesempatan kali ini, Isuzu juga memboyong dua jagoan terbarunya, yakni All New Isuzu mu-X dan All New Isuzu D-Max. Kedua mobil ini didandani dengan berbagai aksesori, sehingga sudah siap untuk bekerja di area tambang, perkebunan, maupun oil & gas.

Selain dua jagoan terbarunya, dipajang juga Traga Blind Van yang belum lama ini dirilis. Selain itu bisa dilihat juga Elf yang menggunakan berbagai aplikasi, seperti Recreational Vehicle (RV) atau sebagai bengkel berjalan.

Baca juga: Kredit Hyundai Creta, DP Rp 70 Jutaan Cicilan Mulai Rp 4 Jutaan

Isuzu D-MaxKOMPAS.com/FATHAN RADITYASANI Isuzu D-Max

Tidak lupa, produk Isuzu di kelas medium truck pun hadir, yakni Giga yang menggunakan aplikasi box pendingin di bagian belakang. Isuzu melaporkan selama pameran GIIAS 2021, penjualan kendaraannya melonjak.

Yohanes Pratama, Chief Operation Officer PT Astra International – Isuzu Sales Operation mengatakan, selama satu pekan sejak awal GIIAS dibuka, Isuzu mencatatkan 203 kendaraan terjual dengan nilai Rp 106 miliar.

Penjualan terus meningkat hingga Minggu (21/11/2021) pagi, jumlah total penjualan sebanyak 449 unit dengan nilai Rp 248 miliar. Yohanes optimis, hingga akhir pameran GIIAS, penjualan bisa menyentuh 500 unit.

Baca juga: Jumlah SPK Toyota Avanza dan Veloz Capai 1.398 Unit

Menurut Yohanes, saat ini pertumbuhan ekonomi tak hanya didongkrak perkembangan proyek infrastruktur pemerintah, juga karena adanya peningkatan ecommerce. Salah satu produk yang ditujukan sebagai pengantar paket ecommerce yakni Traga Blind Van.

“Makanya kami optimistis hingga akhir tahun bisa meraih kenaikan penjualan 50 persen dibandingkan tahun lalu,” katanya dalam siaran resmi yang Kompas.com terima, Minggu (21/11/2021).

Belum lagi, saat GIIAS 2021, Isuzu meluncurkan wajah baru Isuzu D-Max dan mu-X 4x4. Dua produk ini bisa memenuhi sektor-sektor industri yang sedang tumbuh, baik perkebunan, pertambangan, hingga minyak dan gas.

Isuzu menyerahkan satu unit truk Isuzu Giga FVR34 kepada Balai Besar Pengembangan Latihan Kerja (BBPLK) Bandung.KOMPAS.com/Gilang Isuzu menyerahkan satu unit truk Isuzu Giga FVR34 kepada Balai Besar Pengembangan Latihan Kerja (BBPLK) Bandung.

Hal senada dikatakan CV Sales Division Head PT Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI) Andy Dwi Zatmoko. Ia yakin hingga akhir tahun ini penjualan kendaraan komersial Isuzu akan melonjak jika dibandingkan tahun lalu.

Diperkirakan, hingga akhir tahun ini, IAMI bisa menjual 25.600 unit kendaraan dengan perincian Isuzu Elf sekitar 12.000 unit, Giga 2.100 unit, dan pikap Traga sebesar 11.600 unit. Angka itu tumbuh sekitar 55 persen dari penjualan 2020 yang tercatat 16.500 unit.

Beberapa indikator pemicu pertumbuhan itu yakni, stabilnya nilai tukar Rupiah, kenaikan harga batubara, nikel, dan CPO. Lalu, meningkatnya indeks manufaktur atau Purchasing Managers' Index (PMI) Indonesia selama tiga bulan belakangan ini. Pada Agustus, PMI Indonesia di level 50, lalu naik menjadi level 52 pada September, dan Oktober 2021 menembus level 57,2.

“Ini pertanda pergerakan manufaktur sangat tinggi,” ujar Andy.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com