Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar Harga Mobil Listrik di Indonesia Agustus 2021, Siapa Termurah?

Kompas.com - 03/08/2021, 08:22 WIB
Dio Dananjaya,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Setelah sempat dikenalkan pada tahun 2019, jajaran produk mobil listrik di Indonesia makin ramai setelah Nissan Leaf resmi diumumkan harganya.

Evensius Go, Presiden Direktur, PT Nissan Motor Distributor Indonesia, mengatakan, mobil listrik Leaf bakal memberikan pengalaman berkendara yang lebih menyenangkan.

“Kehadiran The All-New Nissan LEAF di Indonesia merupakan jawaban Nissan atas antusiasme ini, sekaligus juga menegaskan komitmen Nissan untuk menghadirkan mobilitas yang lebih ramah lingkungan dan lebih aman,” ujar Evensius, dalam keterangan resmi (2/8/2021).

Baca juga: Pengguna Motor yang Ingin Naik Kelas ke SIM CI dan CII Harus Tes Ulang

Hyundai Kona EV 2021KOMPAS.com/DIO DANANJAYA Hyundai Kona EV 2021

Bicara soal harga, Nissan Leaf dibanderol dengan harga pre-booking dari Rp 649 Juta untuk opsi one tone dan Rp 651 Juta untuk opsi dual tone.

Melihat harganya, Nissan Leaf jelas lebih murah jika dibandingkan Hyundai Kona Electric yang menyentuh Rp 697 juta.

Namun harus diakui mobil listrik Nissan itu masih lebih mahal ketimbang Hyundai Ioniq Electric varian prime yang dibanderol Rp 637 juta.

Baca juga: Toyota GR70, Begini Jadinya jika Corolla DX Diproduksi Lagi

Mobil listrik mungil Renault TwizyKOMPAS.com/Ruly Mobil listrik mungil Renault Twizy

Bahkan selain kedua merek tersebut, masih ada mobil listrik yang dihargai lebih terjangkau, yaitu DFSK Gelora Electric dan Renault Twizy yang memiliki harga di kisaran Rp 400 jutaan.

Adapun untuk mobil listrik termahal yang dipasarkan oleh APM resminya adalah BMW i3s dengan harga menyentuh Rp 1,35 miliar. Sementara Lexus UX 300e berselisih tipis di bawahnya, yakni Rp 1,245 miliar.

Baca juga: Sangat Mudah, Begini Cara Membuat Mika Lampu Mobil Kinclong Lagi 

Lexus UX300e resmi hadir di IndonesiaKompas.com Lexus UX300e resmi hadir di Indonesia

Berikut ini daftar harga mobil listrik yang dipasarkan di Indonesia pada Agustus 2021:

Renault Twizy: Rp 408 juta
DFSK Gelora E-BV: Rp 480 juta
DFSK Gelora E-MB: Rp 510 juta
Hyundai Ioniq Electric Prime AT Rp 637 juta
Hyundai Ioniq Electric Signature AT: Rp 677 juta
Hyundai Kona Electric: Signature AT Rp 697 juta
Nissan Leaf one tone: Rp 649 juta
Nissan Leaf dual tone: Rp 651 juta
Lexus UX300e: Rp 1,245 miliar
BMW i3s: Rp 1,35 miliar

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com