Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Harga Honda HR-V di Makassar Turun Rp 25 Juta Setelah Diskon PPnBM

Kompas.com - 05/04/2021, 12:22 WIB
Arif Nugrahadi,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

MAKASSAR, KOMPAS.com - Aturan mengenai insentif Pajak Penjualan atas Barang Mewah (PPnBM) untuk mobil baru dengan kubikasi mesin 1.501 cc sampai dengan 2.500 cc resmi diberlakukan April 2021.

Hal ini tertulis dalam Keputusan Menteri Perindustrian (Kepmenperin) Nomor 839 Tahun 2021 tentang Kendaraan Bermotor Dengan Pajak Penjualan Atas Barang Mewah Atas Penyerahan Barang Kena Pajak Yang Tergolong Mewah Ditanggung Pemerintah Pada Tahun Anggaran 2021.

Baca juga: Polisi Izinkan Motor Pakai Knalpot Aftermarket Asal Lolos Uji Tipe

Adapun syarat yang harus dipenuhi untuk dapat menikmati insentif pajak tahap kedua untuk kubikasi mesin sampai dengan 2.500 cc, salah satunya produk tersebut telah memenuhi komponen lokal (Local purchase) paling sedikit 60 persen.

Hasil olah digital Honda HR-V terbaru yang akan meluncur pada tahun 2021.creative311.com Hasil olah digital Honda HR-V terbaru yang akan meluncur pada tahun 2021.

Dengan adanya aturan baru ini, akan ada lebih banyak lagi mobil yang mendapatkan diskon pajak mulai April. Salah satu merek yang mendapatkan insentif pajak tahap kedua adalah Honda dengan CR-V 2.0 CVT, CR-V 1.5L dan HR-V 1.8L.

Baca juga: Kesal KIR Diambil Dishub, Sopir Truk Blokade Jalan

Keduanya telah memenuhi syarat untuk dapat insentif pajak karena telah memenuhi local purchase minimal 60 persen.

Aturan ini berlaku secara nasional, sehingga semua daerah dapat menikmati kebijakan ini. Salah satu daerah yang menikmati kebijakan baru ini yakni Makassar, Sulawesi Selatan.

Baca juga: Hasil MotoGP Doha 2021 - Dominasi Yamaha di Losail, Quartararo Juara

"Yang dapat diskon PPnBM di Honda untuk tahap kedua ini ada CR-V sama HR-V, tapi untuk tipe yang kurang dari 2.500 cc," kata salah satu admin penjualan Honda di Makaassar kepada kompas.com, Senin (5/4/2021).

Hasil render Honda HR-V 2021autocarindia.com Hasil render Honda HR-V 2021

Dilihat dari harga Honda HR-V yang mendapatkan insentif pajak, terdapat selisih Rp 25.200.000 dari banderol sebelumnya.

Baca juga: Hasil Klasemen MotoGP 2021 Usai MotoGP Doha, Zarco Ada di Puncak

Berikut adalah harga lengkap HR-V untuk wilayah Makassar, Sulawesi Selatan pada April 2021 setelah insentif pajak PPnBM :

HR-V 1.8 Prestige Seharga Rp 405.100.000 dari harga awal Rp 430.300.000
HR-V 1.8 Prestige Two Tone Seharga Rp 406.600.000 dari harga awal Rp 431.800.000

Harga diatas belum termasuk diskon yang diberikan oleh diler.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com