Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Mudah Bersihkan dan Merawat Pelek Mobil

Kompas.com - 06/08/2020, 19:31 WIB
Muhammad Fathan Radityasani,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.comPelek pada mobil berfungsi sebagai pendongkrak penampilan kendaraan. Bahkan beberapa orang memilih untuk mengganti pelek agar tampilan kendaraannya semakin keren.

Agar penampilan mobil tetap terjaga, pelek juga perlu dibersihkan rutin. Karena jika sering melewati genangan air, pasti ada debu yang menempel ke pelek, belum lagi kotoran dari rem.

Cara mencuci pelek juga mudah, sama saja seperti membersihkan kendaraan pada umumnya. Pemilik Permaisuri ban, toko pelek dan ban, Wibowo Santosa mengatakan, kotoran yang ada di pelek mudah untuk dibersihkan.

Baca juga: Mengapa Moto3 Satu Silinder Lebih Kencang dari ZX-25R yang 4-Silinder?

Cuci pelek mobilgridoto.com Cuci pelek mobil

Membersihkan pelek yang kotor tidak usah pakai bahan yang aneh-aneh, sama saja ketika mencuci mobil. Kotor di pelek karena debu rem itu mudah dibersihkan jika sering dicuci,” kata Wibowo kepada Kompas.com, belum lama ini.

Model pelek saat ini kebanyakan memiliki finishing cat. Cara membersihkannya cukup dengan air saja. Kalau ingin pakai cairan pembersih, itu dilakukan jika ada kotoran yang membandel dan sulit dibersihkan dengan air.

Tire & Rim Consultant dan Wakil Ketua Asosiasi Pengusaha Truk Indonesia (Aptrindo) Jawa Tengah dan DI Yogyakarta, Bambang Widjanarko mengatakan, ada bermacam-macam cara untuk membersihkan noda membandel di pelek, tergantung dari finishingnya.

Baca juga: Toyota Resmi Luncurkan Corolla Cross, Harga Mulai Rp 457,8 Juta

“Finishing model buffing dan polish biasanya muncul oksidasi bagaikan panu. Metode yang digunakan bisa digosok pakai asam cuka atau pakai iron remover,” kata Bambang kepada Kompas.com.

Kemudian untuk finishing cat atau anodize, masalah yang timbul yaitu yellowing. Mengatasinya bisa menggunakan wheel & tire cleaner. Pelek dengan finishing krom sering timbul masalah seperti goresan yang membuat kusam atau mengelupas.

“Bisa lakukan perawatan dengan chrome polish dan dust remover. Selain itu, bisa juga dengan membedaki pelek krom dengan bedak bayi agar lebih mengkilap,” ucap Bambang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com