Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Naik Motor ke Himalaya, Gunadi Tempuh 655 Km dalam Sehari

Kompas.com - 08/09/2018, 17:01 WIB
Alsadad Rudi,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

HAT YAI, KOMPAS.com - Biker Indonesia yang sedang dalam misi mencapai Himalaya, Gunadi (41) telah masuk ke wilayah Thailand sejak Kamis (6/9/2018). Selama melintas di negeri gajah putih tersebut, Gunadi sempat menempuh perjalanan sejauh 655 kilometer dalam sehari, tepatnya dari Hat Yai menuju Prachuap Khiri Khan.

Menurut Gunadi, rute tersebut merupakan rute dengan jarak terjauh dalam satu hari yang ditemuinya setelah bertolak dari Jakarta pada 26 Agustus silam. Selama hampir dua pekan, Gunadi telah menempuh perjalan menyusuri Lampung hingga Tanjung Balai Asahan, Sumatera Utara; Port Klang ke Kuala Lumpur; Kuala Lumpur-Betong (perbatasan Malaysia-Thailand); Hat Yai-Prachuap Khiri Khan; dan Prachuap-Chai Nat.

"Jarak terjauh yang berhasil ditempuh dari Hat Yai ke Prachuap Khiri Khan sejauh 655 kilometer ini diselesaikan dalam waktu satu hari, dari pagi hingga sore," kata Gunadi melalui keterangan tertulisnya, Jumat (7/9/2018).

Baca juga: Touring ke Himalaya, Gunadi Masuk Tol Lintas Malaysia

Pelepasan Gunadi (41) beserta sepeda motor Viar Vortex 250 yang dikendarainya ke Pegunungan Himalaya dari Kantor Kementerian Perhubungan, Jakarta pada Minggu (26/8/2018).Kompas.com/Alsadad Rudi Pelepasan Gunadi (41) beserta sepeda motor Viar Vortex 250 yang dikendarainya ke Pegunungan Himalaya dari Kantor Kementerian Perhubungan, Jakarta pada Minggu (26/8/2018).

Selama melintas di wilayah Thailand, Gunadi menyebut jalan yang dilalui lurus dan mulus. Ia menyebut tidak ada permukaan yang berlubang. Hal ini menjadikan motor Viar Vortex 250 yang dikendarainya bisa dipacu dalam kecepatan 100- 120 kiloemter per jam.

"Meskipun bisa lebih kencang, namun tidak dilakukan mengingat barang bawaan dan faktor safety riding," ujar Gunadi.

Hingga berita ini diunggah, Gunadi tengah dalam perjalanan dari Chai Nat menuju Mat Aot. Jarak yang ditempuh mencapai 316 kilometer. Nama daerah terakhir merupakan titik perbatasan antara Thailand dan Myanmar.

Baca juga: Touring Jakarta-Himalaya, Gunadi Banyak Dicegat Bikers Sumatera

Biker yang tengah dalam misi ke Himalaya, Gunadi (41) sebelum meninggalkan wilayah Indonesia dari Pelabuhan Tanjung Balai Asahan menuju Port Klang, Malaysa, Senin (3/9/2018).Dokumentasi/Gunadi Biker yang tengah dalam misi ke Himalaya, Gunadi (41) sebelum meninggalkan wilayah Indonesia dari Pelabuhan Tanjung Balai Asahan menuju Port Klang, Malaysa, Senin (3/9/2018).

Menurut Gunadi, untuk masuk ke Myanmar diperlukan Visa dan Permit dari Agent Border. Masuknya pun harus "Regroup".

"Jadi saya harus membuat janji lebih dulu dengan para bikers mancanegara lainnya yang telah diatur oleh Agent Border setempat," pungkas Gunadi.

Perjalanan menuju Himalaya yang dilakukan Gunadi merupakan bagian dari kampanye keselamatan berkendara dari Kementerian Perhubungan, sekaligus menguji ketangguhan motor Viar yang merupakan merek asli Indonesia.

Baca juga: Bermotor Sendiri hingga Nepal, Gunadi Ingin Pamer Keberhasilan Pembangunan Indonesia

Gunadi dijadwalkan akan tiba di Himalaya saat peringatan Hari Sumpah Pemuda pada 28 Oktober 2018.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com